13 February 2024 17:36
Jelang hari pemungutan suara yang akan berlangsung 14 Februari 2024, kesatuan TNI-Polri wilayah hukum Metro Jaya menggelar apel pergeseran pasukan untuk mengamankan TPS. Apel pergeseran ini dilakukan di kawasan Silang Monas dan melibatkan lebih dari 7 ribu personel.
"Telah siap 7.706 personel gabungan yang terdiri atas 6.506 personel Polri dan 1.200 personel TNI," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto dalam apel pergeseran pasukan pengamanan TPS 2024 di Monas, Jakarta Pusat, Selasa, 13 Februari 2024.
Apel pergeseran pasukan bantuan kerja operasional pengamanan TPS TNI-Polri dibuka dengan arahan dan instruksi dari kedua petinggi yaitu Pangdam Jaya Mayjen TNI Mohamad Hasan dan Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto.
Baca juga:
Awasi Pemilu, Kapolda Metro Jaya Minta Jajaran Jangan Sekadar Duduk Ngopi |