19 November 2025 17:44
Proses evakuasi korban tanah longsor di Desa Situkung, Kecamatan Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, memasuki hari keempat. Tim gabungan yang terdiri dari Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Negara (Polri), dan tim Search and Rescue (SAR) mengerahkan tujuh unit alat berat jenis eskavator untuk mempercepat pencarian korban yang masih tertimbun.
Cuaca yang cerah hari ini dimanfaatkan tim gabungan untuk mengoptimalkan pencarian. Sebelumnya, pada hari ketiga, proses evakuasi sempat dihentikan pada siang hari lantaran turun hujan dan kondisi tanah yang masih bergerak membahayakan petugas.