Viral Ibu Hamil Ditandu 7 Km Demi ke Puskesmas, Pemkab Maros Minta Maaf

17 October 2025 00:31

Viral di media sosial video seorang ibu hamil bernama Nina (21) harus ditandu sejauh 7 km menuju puskesmas untuk melahirkan. Tidak ada kendaraan yang bisa melintas di jalur tersebut, imbas buruknya infrastruktur di pedalaman Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Kini Nina sudah kembali ke rumahnya bersama bayi laki-laki yang ia lahirkan. Namun Nina harus kembali berjalan kaki melewati jalur yang sama dengan kondisi jalan masih rusak.

Pemerintah Kabupaten Maros pun memohon maaf atas infrastruktur yang buruk di Dusun Cindakko, Desa Bontosomba, Kecamatan Tompobulu. Kondisi seperti ini telah dialami oleh warga secara turun-temurun di wilayah itu. 

"Kami secara pribadi memohon maaf kepada seluruh warga yang di Cindakko. Kami pemerintah ini masih terus melaksanakan pembangunan infrastruktur sampai ke sana," ungkap Bupati Maros, Chaidir Syam.

Pemerintah masih berupaya agar pembangunan tetap berlanjut menuju Dusun Cindakko yang berada di atas pegunungan.

"InsyaAllah kita ini secara bertahap mudah-mudahan pembangunan infrastruktur terus kita lakukan sampai ke sana. Jadi, memang jalurnya ini jalur-jalur terjauh," jelasnya.
 

Baca juga: Joglo di Sleman Ambruk Disapu Hujan Angin, 8 Orang Dirawat Intensif

Perjuangan Nina untuk Melahirkan Viral di Media Sosial

Sebelumnya sebuah video viral di media sosial memperlihatkan perjuangan warga di pedalaman Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan. Seorang ibu muda yang hendak melahirkan terpaksa ditandu sejauh 7 Km, melewati jalan terjal dan berlumpur
untuk menuju Puskesmas. 

Mereka bergotong-royong menandu seorang ibu muda bernama Nina (21) yang saat itu akan melahirkan. Dengan tandu sederhana dari bambu dan kain, Nina dibawa melewati jalan berbatu dan berlumpur sejauh 7 km untuk dibawa ke mobil dan menuju Puskesmas Tompobulu.

Tak ada kendaraan yang bisa melintas dan mencapai Desa Cindako karena kondisi jalan yang rusak parah dan belum pernah diperbaiki selama puluhan tahun. 

Kisah perjuangan Nina pun viral di media sosial dan mengundang simpati banyak pihak sekaligus menjadi sorotan terhadap akses kesehatan dan infrastruktur di pedalaman Maros yang masih memprihatinkan. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)