29 January 2026 19:36
Brimob Polda Sumatra Utara bersama tim Audit Tematik Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri meninjau langsung lokasi bencana banjir bandang di Kabupaten Tapanuli Tengah dan Tapanuli Selatan. Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan proses pemulihan pascabencana terus berjalan dengan optimal.
Kegiatan peninjauan dipimpin langsung oleh Ketua Tim Audit Tematik Itwasum Polri Brigjen Pol Susanto, didampingi Komandan Satuan Brimob Polda Sumatra Utara Kombes Pol Rantau Isnur. Keduanya melihat secara langsung kondisi wilayah terdampak.
| Baca juga: Perajin Besi di Tapanuli Selatan Mulai Produksi Alat Pertanian Usai Terdampak Bencana |