Bergabungnya Partai Kebangkitan Bangsa ke Koalisi Perubahan untuk Persatuan sekaligus diputuskannya ketua umum PKB, Muhaimin Iskandar, atau Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Anies Baswedan, menandai berakhirnya Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco menyatakan pihaknya menghormati pilihan yang diambil PKB yang kini bergabung ke Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Sufmi menambahkan pihak yang mengajak PKB yang sudah berbeda koalisi untuk menjaga iklim pemilu yang sejuk dan damai.
Sementara itu pengamat politik Pangi Chaniago menilai bergabungnya PKB dan diputuskannya Muhammad Iskandar sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Anies Baswedan berpotensi menyumbang insentif elektoral yang signifikan, terutama untuk memilih di Provinsi Jawa Timur.
Kini pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar telah resmi dideklarasikan di Surabaya, Jawa Timur. Jawa Timur sengaja dipilih sebagai lokasi deklarasi pasangan ini, karena Jawa Timur yang memiliki jumlah pemilih sangat besar dianggap sebagai provinsi yang sangat penting dan menjadi kunci untuk memenangi pemilihan presiden.