NEWSTICKER

Kepala Bea Cukai Makassar Diperiksa KPK Selama 12 Jam

N/A • 27 April 2023 22:28

Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) selama 12 jam. Andhi tampak meninggalkan KPK sekitar pukul 22.00 WIB, Rabu (26/4/2023).

Pemeriksaan ini terkait kasus dugaan suap dan gratifikasi. KPK melakukan pengembangan penyelidikan atas kepemilikan kekayaan tidak wajar. Andhi sempat membantah jika perkaranya ditingkatkan ke tahap penyidikan oleh KPK. 

Saat dikonfirmasi, Andhi mengaku hanya menyerahkan dokumen tambahan dan dikonfirmasi tentang sejumlah aset kekayaan miliknya yang sempat viral di media sosial. 

Kerap pamer gaya hidup mewah, Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono harus berurusan dengan KPK. Andhi sendiri hanya memiliki gaji pokok Rp3-5 juta. Jika ditambah dengan tunjangan Rp13,6 juta, gajinya setiap bulan tidak sampai Rp20 juta.

Angka itu berbanding terbalik dengan total kekayaannya yang mencapai Rp13,75 miliar. Andi juga tercatat memiliki sejumlah aset, seperti 15 bidang tanah, 13 kendaraan, surat berharga, dan harta bergerak lain. 
(Thirdy Annisa)