3 October 2025 19:16
Hari Batik Nasional yang jatuh pada 2 Oktober juga diperingati oleh Warga Negara Indonesia (WNI) yang ada di Tunisia. Perayaan ini menjadi momen berharga bagi diaspora Indonesia dalam mengenalkan salah satu warisan budaya bangsa kepada masyarakat lokal Tunisia.
Para mahasiswa Indonesia di Tunisia mengenakan batik dalam rangka memperingati Hari Batik nasional. Dengan menggunakan baju batik, mereka ingin mengenalkan keindahan motif dan filosofi yang mendalam tentang batik.
Duta Besar RI untuk Tunisia, Zuhairi Misrawi, mengatakan bahwa batik bukan sekedar formalitas pakaian. Batik juga bagian dari mozaik kebudayaan Indonesia yang penuh nilai.
Baca juga: Gerakan Membatik 27 Ribu Siswa PAUD di Jateng Pecahkan Rekor MURI |