Ratusan Mahasiswa UII Yogyakarta Gelar Aksi Dukung Kemerdekaan Palestina

10 May 2024 23:50

Ratusan mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta menggelar aksi dukung kemerdekaan Palestina, sekaligus mendukung sikap pemerintah Indonesia yang tidak membuka hubungan diplomatik dengan Israel.

Aksi yang digelar di halaman Auditorium Kahar Muzakkir di Kampus Terpadu UII di Jalan Kaliurang, Sleman, ini berlangsung tertib dan aman.
 

Baca: Perjalanan Terjal Tim Kemanusiaan Freedom Flotilla Coalition Menembus Gaza

Aksi yang berlangsung sekitar 1 jam ini diisi dengan orasi-orasi serta pernyataan sikap dukungan untuk Palestina. Mereka juga mendesak negara-negara lain menyeret pemimpin Israel sebagai penjahat perang juga penjahat kemanusiaan karena kekejian mereka terhadap bangsa Palestina. 

Massa juga mendukung sikap pemerintah Indonesia yang tidak membuka hubungan diplomatik dengan Israel.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)