Jakarta: Halo sobat MTVN. Bertemu lagi dengan Sepekan MTVN. Ribuan berita diproduksi oleh Redaksi Metrotvnews.com (MTVN), yang tentunya dipenuhi oleh isu-isu yang menarik perhatian.
Pekan ini kami menyoroti pemberitaan yang ramai selama 15 hingga 21 Agustus 2025.
Berita apa yang banyak dibaca pekan ini:
1. Pertemuan Trump dengan Putin
Presiden Amerika Serikat Donald Trump melakukan pertemuan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada 15 Agustus 2025. Pertemuan di Alaska ini menjadi momen yang sangat penting di tengah upaya romansa menyelesaikan konflik berkepanjangan di Ukraina.
Meski tidak menghasilkan kesepakatan gencatan senjata, pertemuan selama hampir tiga jam ini tetap menghasilkan beberapa sorotan utama.
Apa saja isi dari pertemuan kedua tokoh dunia itu? Cek di tag:
Donald Trump
2.Cucu Pendiri Gontor Deklarasi Maju Calon Ketum PPP
Husnan Bey Fananie, mendeklarasikan diri sebagai calon ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2025-2030. Deklarasi dilakukan di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP Jakarta, Senin, 18 Agustus 2025.
Bagaimana peluang dari Husnan Bey Fananie? Simak di tag berikut:
PPP
3. Gaji PNS Naik tahun 2026, Menkeu berikan bocoran
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memberi sinyal gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) tidak akan naik pada tahun 2026. Hal ini karena pemerintah melihat ruang fiskal tahun 2026 masih akan terisi untuk program-program prioritas nasional.
Mau tahu kepastian batalnya kenaikan gaji PNS ini? Lihat di topik:
Sri Mulyani
4. Lagu 'Tabola Bale' Menggoyang Istana
Lagu Ini berhasil menggoyang dan menghibur para tamu di Istana dalam rangkaian acara upacara penaaikan bendera merah putih saat perayaan HUT ke-80 RI Minggu 17 Agustus 2025. Tabola Bale merupakan salah satu lagu viral yang dibawakan oleh Silet Open Up.
Apa makna dari lagu tersebut? Cek aja di tag:
HUT RI
5. Noel Ebenezer terjaring OTT di Jakarta
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menangkap Immanuel Ebenezer (Noel) yang terjaring dalam operasi tangkap tangan.Uang sampai kendaraan menjadi bukti.
Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto menyebut Noel ditangkap atas kasus pemerasan. Fitroh belum bisa memerinci total orang yang terjaring. Termasuk kasus yang menjerat Noel. Penangkapan masih berlangsung. Pihak terjaring kini tengah diperiksa.
Ingin tahu lebih lengkap kasus OTT yang menimpa Noel Ebenezer? Yuk kita lihat di tag:
KPK
Itu semua berita sepekan
MTVN Lens. Jangan lupa saksikan MTVN Lens lainnya hanya di
Metrotvnews.com.