2 Pengguna Narkoba di Padang Dilindungi Warga saat Hendak Ditangkap

29 October 2025 14:04

Tim gabungan Polsek Lubuk Begalung dan Polresta Padang menangkap dua pelaku penyalahgunaan narkoba di kawasan Kotobaru, Kota Padang. Penangkapan sempat mengalami kendala karena sejumlah warga berusaha menolong pelaku yang hendak diamankan.

Petugas kemudian melakukan pendekatan humanis untuk menenangkan warga dan menjelaskan proses hukum yang sedang berlangsung. Setelah situasi terkendali, polisi membawa kedua pelaku ke Polresta Padang guna pemeriksaan lebih lanjut.

Dua orang tersebut telah lama menjadi target operasi. Dari kedua pelaku, polisi menyita puluhan paket kecil ganja kering. Saat ini, penyidik tengah menelusuri pemasok yang menyalurkan narkoba kepada keduanya.
 



“Kami mendapat laporan dari tim Rajawali yang sedang melakukan penegakan hukum di wilayah Kotobaru. Tim Klewang langsung meluncur ke lokasi untuk membantu proses penangkapan,” ujar Kanit Reskrim Polres Padang, Iptu Adrian Afandi, dikutip dari Metro Siang Metro TV, Rabu, 29 Oktober 2025.

Iptu Adrian menjelaskan, sebagian warga sempat tidak senang karena warganya ditangkap. Namun setelah diberikan pemahaman, masyarakat akhirnya mengerti bahwa tindakan tersebut merupakan bagian dari penegakan hukum yang harus dijalankan.

(Aulia Rahmani Hanifa) 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)