13 November 2025 14:56
Upaya pertukaran tawanan dan sisa-sisa jenazah antara Palestina dan Israel terus berlanjut di tengah masa gencatan senjata. Proses ini menjadi inti dari kesepakatan yang dimulai sejak bulan lalu. Namun, pencarian dan identifikasi jenazah di Gaza dilaporkan menghadapi kendala berat akibat keterbatasan peralatan.
Pada Rabu, 12 November 2025, sebuah kendaraan Palang Merah Internasional dan kendaraan lain tanpa tanda terlihat di sebelah timur Kota Gaza bersama sejumlah anggota Brigade Izz ad-Din al-Qassam, kelompok Hamas Palestina.
Mereka terlihat dalam upaya pencarian sisa-sisa sandera Israel. Namun, dalam pencarian ini, tidak ada sisa jenazah sandera yang berhasil ditemukan.
| Baca juga: Hamas Nyatakan Siap untuk Gencatan Senjata Permanen |