30 July 2025 12:33
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melepas ribuan buruh terdampak pemutusan hubungan kerja (PHK), untuk bekerja di tempat baru. Pelepasan kali ini melibatkan sebanyak 1.575 orang, termasuk anggota angkatan kerja baru.
Kegiatan pelepasan dilaksanakan di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan, Selasa siang, 29 Juli 2025. Inisiatif ini merupakan yang kedua kalinya dilaksanakan Polri setelah sebelumnya melepas 700 buruh terdampak PHK pada Juni lalu.
Kapolri menjelaskan, kegiatan ini merupakan tindak lanjut instruksi dari Presiden Prabowo Subianto untuk membantu masyarakat terdampak PHK mendapatkan pekerjaan yang baru.
Baca juga: Membuka Akses Tenaga Kerja RI Tembus Pasar Global |