4 September 2023 17:45
Gubernur Nonaktif Papua Lukas Enembe lagi-lagi mengamuk di ruang sidang. Lukas bahkan melempar mikrofon gegara kesal saat dicecar oleh jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hal itu terjadi dalam sidang kasus suap dan gratifikasi yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin, 4 September 2023. Dalam sidang itu, Lukas diperiksa sebagai tersangka.
Jaksa awalnya bertanya soal kegiatan penukaran uang yang melibatkan Lukas dengan saksi bernama Dommy Yamamoto. Penukaran itu juga kerap dilakukan Lukas melalui ajudannya.
Ketika jaksa terus mencecar Lukas soal penukaran rupiah ke dollar Singapura, Lukas mendadak ngamuk dan melempar mik di dalam ruang sidang. Sidang ini pun sempat diskors dan Lukas dibawa keluar ruang sidang untuk menjalani pemeriksaan medis.