.

Aktivitas di Sekitar Mako Brimob Kwitang Kembali Normal, Polisi Tetap Siaga

2 September 2025 19:12

Situasi di sekitar Markas Komando (Mako) Korps Brigade Mobil (Brimob) di Kwitang, Jakarta Pusat, kembali kondusif pasca-gelombang aksi demonstrasi beberapa hari lalu. Aktivitas masyarakat dan arus lalu lintas di kawasan tersebut telah kembali normal pada Selasa, 2 September 2025.

Berdasarkan pantauan hingga sore hari, tidak terlihat lagi adanya konsentrasi massa di depan Mako Brimob. Arus lalu lintas dari arah Tugu Tani menuju Pasar Senen dan sebaliknya yang sempat terganggu kini sudah berjalan lancar seperti sedia kala.

Layanan bus TransJakarta yang melintasi area tersebut juga telah beroperasi kembali melayani penumpang. Meskipun demikian, beberapa halte yang mengalami kerusakan akibat dibakar massa saat aksi unjuk rasa, masih dalam perbaikan dan belum dapat digunakan.
 

Baca juga: Aktivitas Warga dan Lalu Lintas di Kwitang Pulih Usai Aksi Unjuk Rasa

Pihak kepolisian telah membersihkan coretan-coretan vandalisme yang sempat menghiasi tembok di sekitar Mako Brimob. Tembok-tembok tersebut kini sudah dicat ulang untuk mengembalikan keindahan dan ketertiban lingkungan.

Meskipun situasi telah kondusif, penjagaan ketat masih dilakukan oleh aparat Brimob di depan markas. Penjagaan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan memastikan situasi tetap aman terkendali.

Secara terpisah, Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya bersama dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) terus menggelar patroli skala besar di seluruh wilayah Jakarta. Patroli ini menyasar titik-titik yang dianggap rawan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan warga Ibu Kota.

(Daffa Yazid Fadhlan)

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggie Meidyana)