Pembangunan Jalan Layang Latumenten Jakbar Dipastikan Berjalan Sesuai Jadwal

Ilustrasi jalan layang atau flyover. Branda Antara

Pembangunan Jalan Layang Latumenten Jakbar Dipastikan Berjalan Sesuai Jadwal

Antara • 29 October 2025 16:38

Jakarta: Dinas Bina Marga DKI Jakarta memastikan pembangunan Jalan Layang (flyover) Latumeten, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, berjalan sesuai jadwal. Proses pembangunan jalan layang Latumenten memasuki tahap awal pada bulan ini.

"Pembangunannya sesuai jadwal. Pada Oktober 2025 ini telah resmi memasuki tahap awal," kata Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Bina Marga DKI Jakarta, Wiwik Wahyuni, saat dikonfirmasi di Jakarta, dilansir dari Antara, Rabu, 29 Oktober 2025.

Proses pembangunan telah dimulai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan PT. Modern Widya Tehnical selaku kontraktor pelaksana pada 24 Oktober 2025.

"Proses ini dimulai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama dengan kontraktor pelaksana PT. Modern Widya Tehnical pada 24 Oktober 2025, melalui skema kontrak rancang dan bangun (design and build)," ujar dia.

Wiwik menegaskan proyek tersebut masih membutuhkan beberapa tahap persiapan awal sebelum konstruksi fisik dimulai. Termasuk, proses sosialisasi terhadap warga di sekitar Jalan Latumeten, Grogol, Jakarta Barat.

"(Proyek) sedang memasuki tahap perancangan dan disain, persiapan sosialisasi pelaksanaan, penyelidikan tanah dan survei pengukuran," jelas Wiwik.

Wiwik memastikan proyek strategis ini dapat selesai tepat waktu. "Pembangunan 'flyover' ini direncanakan selesai sesuai jadwal pada Desember 2026," kata Wiwik. 
 

Baca Juga: 

Pemprov DKI Janji Tuntaskan Proyek Jalan Mangkrak 9 Tahun di Penjaringan


Sebelumnya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana membangun Jalan Layang di Jalan Latumenten, tepatnya di samping Stasiun Grogol, Jakarta Barat.

Kepala Sub Kelompok Perencanaan Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Mahendra, menyebut flyover itu akan dibangun sepanjang 380 meter dari sisi selatan hingga sisi utara Stasiun Grogol.

Nantinya, Jalan Latumeten hanya akan digunakan untuk akses kendaraan umum, seperti TransJakarta, Jaklingko, hingga kereta Commuter Line. Kendaraan pribadi, seperti motor dan mobil, akan dialihkan untuk melintas di atas flyover.

Pemprov DKI juga akan membangun jembatan penyeberangan orang (JPO) dengan konsep skywalk berbayar untuk akses pejalan kaki atau mirip dengan skywalk di Bundaran HI.

Wali kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto, menyebut flyover Latumeten akan mulai dibangun pada Oktober 2025 dengan target rampung pada 2027.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Achmad Zulfikar Fazli)