Ilustrasi peternakan di Selandia Baru. Foto: Unsplash.
Husen Miftahudin • 17 November 2025 08:51
Wellington: Selandia Baru menyambut baik pengumuman Amerika Serikat (AS) yang akan menghapus tarif tambahan pada sejumlah produk pertanian Selandia Baru, termasuk daging sapi, jeroan, dan buah kiwi.
Presiden AS Donald Trump pada Jumat menghapus tarif yang telah dikenakan terhadap lebih dari 200 produk makanan, termasuk daging sapi, di tengah kekhawatiran konsumen terhadap kenaikan harga bahan makanan AS.
Diketahui, sebanyak 25 persen impor produk pertanian AS berasal dari Selandia Baru dan bernilai sekitar 2,21 miliar dolar Selandia Baru (USD1,25 miliar) per tahun, menurut Pemerintah Selandia Baru.
"AS tetap menjadi mitra dagang penting bagi Selandia Baru, dan keputusan untuk mencabut tarif ini merupakan langkah ke arah yang benar dan akan disambut baik oleh para eksportir yang telah menghadapi ketidakpastian selama berbulan-bulan dan biaya yang lebih tinggi," ujar Menteri Perdagangan Selandia Baru Todd McClay dikutip dari Investing.com, Senin, 17 November 2025.
| Baca juga: Trump Hapus Tarif Resiprokal Produk Pertanian Demi 'Jinakkan' Inflasi |
