Lokasi penemuan mayat wanita di tumpukan sampah di Blitar, Jawa Timur. Metro TV
Diduga Korban Pembunuhan, Mayat Wanita Bertato Ditemukan di Tumpukan Sampah
Fajar Agastya • 7 July 2025 13:36
Blitar: Warga Selopuro, Kabupaten Blitar digegerkan dengan penemuan mayat perempuan di tepi jalan raya penghubung Blitar-Malang. Mayat tanpa identitas tersebut pertama kali diketahui warga saat hendak menyapu halaman dengan keadaan wajah tertutup sampah.
Mayat seorang perempuan yang terlentang membujur di tepi jalan raya, Desa Popoh, Kecamatan Selopuro ini pertama kali ditemukan oleh sutiyah. Awalnya ia hendak menyapu halaman rumahnya.
"Saya sempat menduga korban sebagai ODGJ, saya kemudian mendekati perempuan bertato tersebut," ujar Sutiyah di Blitar, Senin, 7 Juli 2025.
| Baca: Istri di Jombang yang Simpan Mayat Suami Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana |
Selanjutnya, Sutiyah memanggil tetangganya. Saat dicek keadaannya, perempuan berambut pirang tersebut sudah tidak bernyawa dengan kondisi wajah tertutup sampah.
Saat diperiksa tidak ditemukan identitas apapun dalam tubuh korban.
Namun terdapat ciri-ciri tato di bagian tangan dan kaki, serta luka lebam di bagian wajah. Kasus ini, kini sudah ditangani Satreskrim Polres Blitar. Polisi telah membawa korban menuju RSUD Ngudi Waluyo Wlingi untuk dilakukan pemeriksaan identitas korban.