Capres Anies Baswedan saat menghadiri diskusi di PWI Pusat. Foto: Medcom.id/Theo.
Theofilus Ifan Sucipto • 1 December 2023 17:35
Jakarta: Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar (AMIN) mengusung semangat perubahan yang berkeadilan. Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dinilai menjadi waktu yang tepat untuk mewujudkan visi tersebut.
"Ini momentum untuk mengarusutamakan keadilan dalam kebijakan-kebijakan ke depan supaya tidak ada lagi keadilan," kata Anies dalam silaturahmi dengan Garda Matahari dan Muhammadiyah di Horison Suites Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat, 1 Desember 2023.
Eks Gubernur DKI Jakarta itu mengibaratkan perjalanan bangsa seperti berpetualang di alam. Setiap petualang biasanya berhenti sejenak setelah berjalan selama periode tertentu untuk melihat garis azimut.
| Baca juga: Anies Ingin Indonesia Tetap Menjunjung Tinggi Hukum, Bukan Kekuasaan |