1.318 Personel Polisi Amankan Penetapan Capres-Cawapres di KPU Hari Ini

Ilustrasi. Foto: Dok Medcom.id

1.318 Personel Polisi Amankan Penetapan Capres-Cawapres di KPU Hari Ini

Theofilus Ifan Sucipto • 13 November 2023 09:44

Jakarta: Sebanyak lebih dari 1.000 personel kepolisian bakal dikerahkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta Pusat. Mereka ditugaskan mengamankan agenda penetapan calon presiden dan calon wakil presiden.

"Untuk pengamanan ada 1.318 personel yang kita kerahkan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Senin, 13 November 2023.

Trunoyudo memerinci jumlah itu terdiri dari 388 personel satuan tugas daerah (satgasda). Kemudian 30 personel satgas resor (satgasres), serta 900 personel bantuan kendali operasi (BKO).

"Mereka berasal dari Kodam Jaya, Korbrimob, dan Korsabhara," papar dia.

Trunoyudo menyebut pihaknya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas di sekitar kantor KPU. Supaya kemacetan bisa ditekan seminimal mungkin.

"Namun rekayasa lalu lintas kita laksanakan secara situasional," jelas dia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Eko Nordiansyah)