Tim 8 Koalisi Perubahan Susun Struktur Tim Pemenangan Anies

Anies Baswedan. Dok Metro TV.

Tim 8 Koalisi Perubahan Susun Struktur Tim Pemenangan Anies

Fachri Audhia Hafiez • 7 August 2023 12:16

Jakarta: Tim 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) tengah menyusun struktur Tim Pemenangan Nasional bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan. Namun, penyusunan ini belum menyentuh ke nama-nama yang bakal mengisi pos tim pemenangan.

"Sekarang baru diskusikan struktur, belum sampai membicarakan orang. Tapi tentu Tim 8 yang juga merupakan wakil dari partai-partai anggota koalisi akan mengusulkan nama-nama, pada waktunya," kata anggota tim 8 KPP perwakilan dari Anies Baswedan, Sudirman Said, saat dihubungi, Senin, 7 Agustus 2023.

Sudirman mengatakan Tim Pemenangan Nasional ini juga akan diisi tokoh-tokoh nonpartai. Mereka akan berjuang memenangkan Anies pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

"Pada waktunya Tim 8 akan diperluas dengan mengundang lebih banyak wakil-wakil dari partai, dan tokoh-tokoh masyarakat nonpartai yang bersedia berjuang bersama," ujar Sudirman.

Sebelumnya, Partai NasDem mendorong Anies Baswedan mematangkan tim pemenangan. Hal ini dibutuhkan untuk memaksimalkan konsolidasi Anies ke daerah.

Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali menuturkan saat ini yang terjadi ketika Anies ke daerah sama-sama disambut parpol pendukung. Menurut Ali, Anies idealnya ditemani oleh tim yang selalu menempel.

"Yang kita mau, Anies dalam setiap perjalanannya didampingi tim koalisi dan diterima di daerah oleh tiga kader partai politik," kata Ali melalui keterangan tertulis, Selasa, 1 Agustus 2023.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Arga Sumantri)