Dua Mobil Hitam Keluar dari Rumah Dinas Bupati Ponorogo Usai OTT KPK

Kendaraan Toyota Innova keluar dari rumah dinas Bupati Ponorogo dan langsung meluncur menuju arah Mapolres Ponorogo, Jumat (7/11/2025). Antara/HO-Prastyo.

Dua Mobil Hitam Keluar dari Rumah Dinas Bupati Ponorogo Usai OTT KPK

Lukman Diah Sari • 7 November 2025 22:26

Ponorogo: Dua mobil yang ditumpangi tim Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terpantau keluar dari kompleks rumah dinas Bupati Ponorogo sekitar pukul 19.00 WIB, Jumat, 7 November 2025. Kedua mobil berwarna hitam metalik dengan pelat nomor polisi AD asal Surakarta itu sebelumnya terlihat memasuki rumah dinas Bupati sekitar pukul 18.54 WIB.

Melansir Antara, sejumlah wartawan di lokasi sempat terkecoh lantaran mobil keluar melalui pintu sisi barat rumah dinas. Upaya awak media untuk mengambil gambar pun nyaris gagal, karena kendaraan langsung melaju dengan kecepatan tinggi.

Berdasarkan informasi lapangan, dua mobil tersebut diduga menuju Markas Polres Ponorogo. Namun hingga malam ini belum ada keterangan resmi dari pihak pemerintah daerah maupun kepolisian terkait keberadaan maupun identitas penumpang di dalam kendaraan itu.



Gedung KPK. Foto: Metrotvnews.com/Candra Yuri Nuralam

Pantauan hingga malam, sejumlah wartawan masih berjaga di depan Mapolres Ponorogo untuk menunggu perkembangan dan pernyataan resmi terkait kabar operasi tangkap tangan (OTT) yang melibatkan pejabat Pemkab Ponorogo.

Sebelumnya, KPK mengonfirmasi bahwa pihaknya melakukan OTT terhadap Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko terkait dugaan jual beli jabatan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ponorogo. Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto menyebut mutasi dan promosi jabatan menjadi fokus penindakan.

Tim penyidik masih bekerja di lapangan dan memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status pihak-pihak yang diamankan. OTT terhadap Sugiri menjadi yang ketujuh dilakukan KPK sepanjang tahun 2025.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Lukman Diah Sari)