Pulang Nonton Dangdut, Bocah 13 Tahun Dicabuli 3 Pria

ilustrasi medcom.id

Pulang Nonton Dangdut, Bocah 13 Tahun Dicabuli 3 Pria

Rhobi Shani • 17 November 2025 20:53

Jepara: Seorang anak perempuan berusia 13 tahun di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, menjadi korban dugaan tindak pencabulan yang dilakukan tiga pria. Insiden tersebut terjadi pada Sabtu, 8 November 2025.

”Korbannya anak perempuan berusia 13 tahun yang rumahnya di salah satu desa di Kecamatan Mayong,” kata Pendamping dari Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Jepara, Luluk Bariroh, Senin, 17 November 2025.

Luluk membeberkan, peristiwa tersebut terjadi usai korban menonton hiburan dangdut di salah satu desa di Kecamatan Welahan, Jepara, pada siang hari. Korban berangkat menonton bersama dua orang teman perempuannya.

Di lokasi, korban bertemu dengan tiga pria dewasa yang tidak dikenalnya. Usai acara rampung, korban yang berboncengan dengan dua temannya itu pergi bersama ketiga pria tersebut menuju wilayah Kecamatan Nalumsari.

Menjelang magrib, dua teman perempuan korban meninggalkannya sendirian bersama ketiga pria di pinggir jalan area ladang. Pada momen itulah, ketiga pria tersebut melancarkan aksi pencabulan.
 

”Korban dicabuli secara bergilir oleh ketiga pria itu. Korban sempat menolak. Tapi dipaksa hingga akhirnya tak berdaya,” ungkap Luluk.

Aksi pencabulan berlangsung hingga sekitar pukul 20.30 WIB. Dua teman perempuan korban kemudian menjemput dan mengantarnya pulang. Kasus ini terungkap setelah korban bercerita kepada ibunya pada keesokan harinya.


Ilustrasi Medcom.id

Kasatreskrim Polres Jepara, AKP M Faizal Wildan Umar Rela, membenarkan pihaknya telah menerima laporan dari keluarga korban. ”Benar. Korban (keluarga) sudah laporan kepada kami. Korban juga sudah dilakukan visum. Saat ini kami sedang melakukan penyelidikan,” jelas AKP Wildan.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Whisnu M)