Kantor Imigrasi Kelas Khusus TPI Tangerang menggandeng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang.
Hadapi Situasi Darurat, Imigrasi Tangerang Bangun Sinergi dengan BPBD dan Lapas Pemuda
Hendrik Simorangkir • 10 December 2025 15:24
Tangerang: Kantor Imigrasi Kelas Khusus TPI Tangerang menggandeng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang. Kerja sama ini dilakukan untuk perkuat kesiapsiagaan dan penanganan keadaan darurat.
"Kerja sama ini secara spesifik berfokus pada peningkatan kesiapsiagaan dan penanganan keadaan darurat, yang diwujudkan melalui dua dokumen utama," ujar Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Non TPI Tangerang, Hasanin, Rabu, 10 Desember 2025.
Hasanin menjelaskan, dokumen pertama MoU dengan BPBD Kota Tangerang yang menyepakati penanggulangan bencana pada lingkungan kantor Imigrasi dalam situasi darurat. "Yang kedua perjanjian kerja sama (PKS) dengan Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, mengatur mekanisme serah terima pembebasan narapidana warga negara asing (WNA), serta penitipan sementara deteni Imigrasi saat terjadi kondisi darurat," jelas Hasanin.
Menurut Hasanin, kolaborasi tersebut penting mengingat adanya Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian (Inteldakim) yang memiliki tugas dan fungsi pengamanan kantor, personel, deteni, dan instalasi vital.
"Bidang Inteldakim juga menyusun empat Standar Operasional Prosedur dan Acuan pelaksanaan terkait pengamanan dan evakuasi dalam keadaan darurat, yang diharapkan menjadi pedoman tim pengamanan keimigrasian. Sehingga, kesiapsiagaan adalah kunci untuk memberikan perlindungan maksimal," kata Hasanin.
Sementara, Kepala BPBD Kota Tangerang, Mahdiar mengatakan, keadaan darurat tidak dapat diprediksi, namun dapat diantisipasi. Dia pun mengapresiasi Imigrasi Tangerang atas upaya preventif dan kesiapsiagaan, serta menyatakan kesiapan BPBD untuk bekerja sama penuh dalam penanggulangan bencana.
"Keadaan darurat tidak dapat diprediksi, namun hal tersebut tentunya dapat diantisipasi. BPBD Kota Tangerang siap untuk bekerja sama penuh dalam penanggulangan bencana apabila sewaktu-waktu terjadi," kata Mahdiar.

Kantor Imigrasi Kelas Khusus TPI Tangerang menggandeng Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang dan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Pemuda Kelas IIA Tangerang.
Kepala Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, Yogi Suhara menambahkan, kesiapan pihaknya untuk bekerja sama terkait mekanisme penitipan deteni dalam hal terjadi evakuasi darurat.
"Perjanjian kerja sama ini diharapkan dapat membentuk sebuah mekanisme yang cepat dan lancar untuk penitipan deteni dalam hal terjadi keadaan darurat yang memerlukan proses evakuasi, serta memberikan manfaat mutual dalam hal proses serah terima narapidana WNA yang telah selesai menjalani masa pidana," ungkap Yogi.