Sejumlah Jenderal Bintang 3 Terbaik Disiapkan Mengisi Jabatan Wakapolri

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho. Foto: Metrotvnews.com/Siti Yona Hukmana.

Sejumlah Jenderal Bintang 3 Terbaik Disiapkan Mengisi Jabatan Wakapolri

Siti Yona Hukmana • 12 June 2025 18:02

Jakarta: Polri mulai menggodok nama-nama jenderal bintang tiga terbaik yang akan menggantikan Komjen Ahmad Dofiri sebagai Wakapolri. Pasalnya, Dofiri segera purna tugas.

"Wakapolri bulan ini memang memasuki masa pensiun dan saat ini sedang dipersiapkan calon-calon terbaik yang sudah berpangkat bintang 3 atau yang memenuhi syarat untuk menggantikan Wakapolri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho, di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Kamis, 12 Juni 2025.

Namun, Sandi belum memerinci nama-nama yang berpeluang akan menggantikan Dofiri. Ia juga belum menyebut waktu pengumuman pengganti Dofiri.
 

Baca juga: 

Buka Rakernis, Kapolri Harap Korlantas Semakin Baik Melayani Masyarakat


Menurut dia, informasi soal pengganti Dofiri itu akan disampaikan langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
"Nama yang disusun nanti Pak Kapolri akan menyampaikan. Masih dikumpulkan (namanya). Kalau memenuhi syarat baru akan disampaikan," ujar jenderal polisi bintang dua itu.

Untuk diketahui, Kapofiri menginjak usia 58 tahun pada 4 Juni 2025 lalu. Sesuai Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Polri, Dofiri mestinya sudah pensiun dari Korps Bhayangkara.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Anggi Tondi)