Pramono: Tarif TransJakarta Belum Tentu Naik

Ilustrasi Bus TransJakarta. Foto: MI/Angga

Pramono: Tarif TransJakarta Belum Tentu Naik

Farhan Zhuhri • 5 November 2025 22:10

Jakarta: Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan rencana kenaikan tarif TransJakarta masih dikaji. Dia belum dapat memastikan akan ada kenaikan tarif atau tidak.

"Saudara-saudara sekalian, kan pada waktu itu sedang dikaji. Dalam pengkajian itu, apakah nanti diputuskan naik atau tidak, saya akan memutuskan pada saat yang tepat, naik atau tidak. Kan, enggak harus naik," kata Pramono di Balai Kota Jakarta, Rabu, 5 November 2025.

Dia mengatakan soal kenaikan tarif TransJakarta, pihaknya akan memutuskan hal itu pada waktu yang tepat.
 
"Naik atau tidak, saya akan putuskan pada saat yang tepat," ujar Pramono.
 

Baca Juga: 

Pramono: Tarif TransJakarta Bakal Naik, 15 Golongan Masyarakat Dipastikan Tetap Gratis



Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. Metro TV/Adinda Vinka

Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jakarta Syafrin Liputo, mengaku belum bisa memastikan besaran kenaikan tarif TransJakarta. Namun, kata dia, tarif TransJakarta masih Rp3.500 per penumpang. 

"Kami terus melakukan kajian dan memang sebagaimana dipahami bahwa dengan tarif Rp3.500 saat ini, cost recovery tarif tersebut dengan biaya operasional TransJakarta itu hanya di 14 persen. Begitu ada pemotongan DBH, tentu ini berpengaruh terhadap kapasitas fiskal Jakarta," kata dia.

Dia mengatakan Pemprov Jakarta perlu melakukan penyesuaian tarif TransJakarta. Apalagi, tarif layanan transportasi serupa di daerah penyangga rata-rata sudah Rp5.000 per penumpang.

"Begitu Rp5.000 sekali naik, tidak secara jaringan. Begitu berpindah angkot, bayar lagi. Tapi di Jakarta Rp3.500 mencakup 91,8 persen jumlah populasi Jakarta yang dilayani," kata dia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Achmad Zulfikar Fazli)