Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso. Medcom.id/Kautsar Widya Prabowo
Kautsar Widya Prabowo • 30 October 2024 15:20
Jakarta: Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso merespon kasus dugaan korupsi impor gula yang menjerat mantan Mendag Thomas Trikasih Lembong. Budi mengaku mendukung proses hukum yang berjalan.
"Semua proses kita dukung. Proses hukum pasti kita dukung," ujar Budi di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu, 30 Oktober 2024.
Budi menjelaskan tidak ada pembahasan khusus mengenai kasus Tom di internal Kemendag. Mengingat kasus tersebut sudah lampau.
"Itu (kasus) tahun 2015-2016 ," jelasnya.
Baca juga:
Kejagung Beberkan Barang Bukti Mentersangkakan Tom Lembong |