Ketua DPR Puan Maharani/Metro TV/Kautsar
Kautsar Widya Prabowo • 25 November 2025 14:13
Jakarta: Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam atas tewasnya Alvaro Kiano Nugroho, 6. Alvaro diduga diculik dan dibunuh ayah tiri. Puan menegaskan kasus ini merupakan situasi darurat yang harus ditangani negara secara serius.
“Kami sangat prihatin dan turut berbelasungkawa. Tentu saja ini merupakan situasi darurat yang memang harus ditanggapi secara seksama,” ujar Puan, di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Selasa, 25 November 2025.
Puan menegaskan kasus ini bukan hanya menjadi tanggung jawab keluarga, sekolah, atau pihak terkait lainnya. Namun, ia menegaskan negara harus ikut bertanggung jawab.
"Karenanya kami meminta kepada seluruh stakeholder yang terkait, untuk bisa menindaklanjuti hal ini secara serius," beber Puan.
Alvaro Kiano Nugroho, 6, anak laki-laki yang hilang di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Alvaro hilang sejak Maret 2025.
Ketua DPR Puan Maharani. Foto: Dok Antara