Prabowo Siapkan Stimulus Ekonomi dan Bansos Pangan Jelang Lebaran

Presiden Prabowo Subianto. Foto: Dok. BPMI Sekretariat Presiden.

Prabowo Siapkan Stimulus Ekonomi dan Bansos Pangan Jelang Lebaran

Kautsar Widya Prabowo • 29 January 2026 18:47

Jakarta: Presiden Prabowo Subianto bakal meluncurkan sejumlah stimulus ekonomi guna menjaga stabilitas inflasi dan memperkuat daya beli masyarakat menjelang Hari Raya Idulfitri 1447 Hijriah/2026. Langkah strategis ini mencakup penyaluran bantuan sosial pangan hingga pemberian diskon besar-besaran pada sektor transportasi dan infrastruktur jalan tol.

“Seiring tren inflasi yang kian melandai, langkah kolaboratif ini diharapkan dapat menjaga daya beli masyarakat dan mendukung kelancaran aktivitas selama periode Lebaran,” ujar Sekretaris Kabinet (Seskab) Letkol Teddy Indra Wijaya melalui akun Instagram resmi @sekretariat.kabinet, dikutip Kamis, 29 Januari 2026.
 

Teddy menjelaskan bahwa kebijakan ini merupakan hasil rumusan dalam High Level Meeting Tim Pengendalian Inflasi Pusat (TPIP) yang digelar di Kantor Kemenko Perekonomian. Stimulus transportasi yang disiapkan mencakup potongan harga untuk tiket pesawat, kereta api, angkutan laut dan darat, guna mendukung tradisi mudik masyarakat.

Selain fokus pada insentif biaya, pemerintah memberikan perhatian khusus pada ketahanan pangan nasional. Distribusi komoditas strategis, terutama beras, akan diperkuat antarwilayah untuk mencegah terjadinya kelangkaan dan lonjakan harga di pasar.


Foto: tangkapan layar @sekretariat.kabinet.

“Pasokan pangan menjadi perhatian utama. Pemerintah memastikan distribusi antarwilayah berjalan optimal sehingga kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan harga yang stabil,” jelas Teddy.

Rapat koordinasi tingkat tinggi tersebut turut dihadiri jajaran menteri kabinet, di antaranya Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Mendagri Tito Karnavian, Gubernur BI Perry Warjiyo, hingga Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi. Kolaborasi lintas instansi ini diharapkan mampu memastikan pergerakan ekonomi tetap sehat di tengah tingginya konsumsi masyarakat selama momentum Idulfitri.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Fachri Audhia Hafiez)