Dirjen SEF Kemenkeu Febrio Kacaribu. Foto: Metrotvnews.com/Husen.
Husen Miftahudin • 18 November 2025 14:48
Jakarta: Pemerintah kembali menambah penempatan dana ke perbankan nasional dan daerah sebesar Rp76 triliun per 10 November 2025. Tambahan dana ini disalurkan ke empat bank, yakni Bank Mandiri Rp25 triliun, BRI Rp25 triliun, BNI Rp25 triliun, serta Bank Jakarta (Bank DKI) Rp1 triliun atau total Rp76 triliun.
Direktur Jenderal Strategi Ekonomi dan Fiskal (SEF) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Febrio Kacaribu memaparkan penyerapan dana dari alokasi awal sebesar Rp200 triliun telah berjalan cepat.
"Setelah ditempatkan, ini perbankannya sudah menggunakan Rp167,6 triliun atau 84 persen dari yang ditempatkan tersebut," jelas Febrio dalam rapat bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa, 18 November 2025.
Secara rinci, Bank Mandiri dan BRI telah menyalurkan 100 persen dana penempatan masing-masing yang sebesar Rp55 triliun. Sementara itu, BNI telah menyalurkan Rp37,4 triliun atau 68 persen dari alokasi yang sama.
BTN tercatat telah menyalurkan Rp10,3 triliun atau 41 persen dari total dana Rp25 triliun yang ditempatkan. Sedangkan BSI telah menyalurkan Rp9,9 triliun atau 99 persen dari dana Rp10 triliun yang diterimanya.
| Baca juga: Purbaya Sebut Guyuran Rp200 Triliun Bantu Angkat Perekonomian |
