Anies-Muhaimin Memulai Rangkaian Tes Kesehatan di RSPAD

Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di RSPAD. Foto: Metro TV.

Anies-Muhaimin Memulai Rangkaian Tes Kesehatan di RSPAD

Arga Sumantri • 21 October 2023 07:43

Jakarta: Rangkaian tes kesehatan pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) Koalisi Perubahan, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, dimulai. Anies-Muhaimin diperkirakan menjalani rangkaian tes kesehatan hingga sore nanti.

Anies-Muhaimin tiba sekitar pukul 07.00 WIB di RSPAD Gatot Soebroto. Sempat menyapa media massa di lokasi, Anies dan Muhaimin langsung masuk ke dalam gedung RSPAD Gatot Soebroto.

Sekitar pukul 07.30 WIB, Anies-Muhaimin keluar memakai pakaian yang khusus digunakan untuk menjalani rangkaian tes kesehatan. Anies-Muhaimin menyapa media kemudian kembali masuk ke dalam gedung.

Sejumlah petinggi Koalisi Perubahan tampak mendampingi Anies-Muhaimin menjalani tes kesehatan.

Kepala RSPAD Gatot Soebroto Budi Sulistya memastikan pihaknya siap menyelenggarakan pemeriksaan capres-cawapres Pilpres 2024. Kegiatan ini bagian dari mandat dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). 

"Pemeriksaan ini intinya supaya bisa melaksanakan undang-undang, capres-cawapres harus sehat jasmani, rohani, dan bebas dari penggunaan narkoba," ujar Budi di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Sabtu, 21 Oktober 2023.

Ia mengungkapkan durasi tes kesehatan bakal berlangsung 8 hingga 10 jam. Ada sejumlah rangkaian yang akan dijalani para capres-cawapres.

"Kurang lebih sekitar 50 orang dokter baik yang langsung terlibat, maupun kepanitiaan," ungkap dia.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Arga Sumantri)