29 November 2025 00:26
Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan seluruh kepala daerah uuntuk memastikan penyaluran anggaran pendidikan berjalan tepat sasaran dan terhindar dari praktik penyelewengan atau korupsi.
"Jangan sampai anggaran pendidikan yang begitu penting bagi kebangkitan bangsa kita diselewengkan, jangan sampai anggaran pendidikan dikorupsi," ujar Presiden Prabowo saat memberikan sambutan pada Puncak Peringatan Hari Guru Nasional 2025 di Indonesia Arena, Jakarta, Jumat, 28 November 2025.
Prabowo menegaskan bahwa cita-cita mewujudkan negara yang sepenuhnya merdeka hanya dapat dicapai melalui pendidikan yang kuat. Oleh karena itu, pemerintah memprioritaskan pengalokasian dana untuk sektor ini.
"Anggaran pendidikan mata anggaran pendidikan harus memenuhi minimal 20%. Kalau tidak salah APBN kita sudah lebih dari 20% total semua," jelas Prabowo.
Baca juga:
Miris Lihat Anak Sebrangi Sungai ke Sekolah, Presiden: Koruptor, Lihat Ini |