27 November 2025 10:21
Tapanuli Selatan: Jaringan listrik terpantau masih padam hingga pagi ini imbas banjir yang melanda wilayah Tapanuli Selatan, Sumatra Utara (Sumut). Selain itu, jaringan internet juga belum stabil.
"Kami masih mengalami gangguan. Jadi pemberitaan di media sosial (medsos) memang benar," ujar Jurnalis Metro TV Sulaiman Siregar, dalam program Metro Pagi Primetime Metro TV, Kamis, 27 November 2025.
Petugas gabungan yang terdiri dari BPBD Tapanuli Selatan, TNI, dan Polri masih bersiaga di sejumlah titik banjir. Termasuk di Desa Huta Godang, Kecamatan Batang Toru.