Komitmen Media Group Berkontribusi Raih Target Pertumbuhan Ekonomi RI 8%

16 October 2025 10:31

Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menargetkan pertumbuhan ekonomi delapan persen pada periode 2028-2029.  Supaya target itu bisa tercapai,  perlu kolaborasi dengan berbagai pihak. Termasuk Media Group.

Oleh sebab itu, forum diskusi bertema, Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran Optimism 8% on Economic Growth, diselenggarakan oleh Media Group. Hal ini menjadi bentuk komitmen Media Group, dalam hal ini Metro TV, hadir sebagai rumah akselerasi bagi percepatan pertumbuhan ekonomi nasional

"Metro TV mempersembahkan forum Satu Tahun Pemerintahan Prabowo-Gibran Optimism 8% on Economic Growth, penguatan terhadap empat pilar ekonomi," kata CEO Media Group Muhammad Mirdal Akib, dalam program Selamat Pagi Indonesia Metro TV, Kamis, 16 Oktober 2025.

Forum ini dirancang untuk memperkuat empat pilar utama pertumbuhan ekonomi, yaitu konsumsi rumah tangga, investasi, ekspor-impor, dan belanja pemerintah. Keempat pilar ini menjadi fondasi dalam mendorong perekonomian nasional.

 



Penguatan keempat pilar tersebut akan dibahas secara mendalam dalam empat sesi diskusi pada forum ini. Acara ini menghadirkan delapan menteri kabinet, delapan CEO perusahaan, dan delapan pakar ekonomi terkemuka.

Melalui forum ini, diharapkan tercipta ruang artikulasi untuk menyampaikan kinerja, gagasan, dan terobosan kebijakan menuju pertumbuhan ekonomi 8 persen. Hasil diskusi diharapkan dapat menjadi masukan berharga bagi semua pemangku kepentingan.

“Besar harapan kami acara ini bermanfaat untuk kemajuan dan kesejahteraan bagi bangsa dan rakyat Indonesia,” ucap Mirdal.

Diskusi akan dibagi ke dalam empat sesi utama:

 
  1. Investasi, Kunci Percepatan Pertumbuhan Ekonomi, menyoroti strategi memperkuat iklim investasi nasional.
  2. Ekspor-Impor, Dinamika Kunci Pertumbuhan Ekonomi, membahas upaya perluasan pasar dan peningkatan daya saing produk Indonesia.
  3. Mendorong Konsumsi sebagai Penggerak Utama Pertumbuhan Ekonomi Indonesia, mengulas konsumsi rumah tangga dan UMKM sebagai motor penggerak ekonomi.
  4. Efektivitas Belanja Negara dalam Mendukung Pertumbuhan Ekonomi, menyoroti pentingnya efisiensi dan produktivitas anggaran publik.


Beberapa tokoh yang dijadwalkan hadir di antaranya Menteri Investasi Rosan Roeslani, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri UMKM Maman Abdurrahman, serta Ketua Umum Apindo Shinta W. Kamdani.
 
Forum ini hadir untuk mendukung tercapainya target pertumbuhan ekonomi Indonesia 8 persen tahun 2029. Melalui pemikiran brilian para narasumber, diharapkan lahir terobosan yang tidak hanya memberikan masukan dalam mendorong perekonomian, tetapi juga bermanfaat dalam menjawab berbagai tantangan. Hal ini guna mewujudkan pertumbuhan ekonomi Indonesia yang berkualitas dan merata yang dapat dirasakan oleh segenap insan di Tanah Air.
 


(Shandayu Ardyan Nitona Putrahia Zebua)


Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)