Dukung Swasembada Pangan, Saan Mustopa Serahkan Bantuan Benih Padi untuk Petani Sukabumi

27 November 2025 10:54

Sukabumi: Wakil Ketua DPR Saan Mustopa bersama anggota Komisi IV dari Fraksi NasDem Sulaeman Hamzah memberikan bantuan benih padi untuk 600 hektare lahan pertanian kepada kelompok tani di Sukabumi. 

Bantuan benih padi itu diserahkan secara langsung saat mengunjungi Kelurahan Jayamekar, Kecamatan Baror, Kota Sukabumi, Jawa Barat.

Saan berharap bantuan benih padi dapat mendukung program swasembada pangan yang menjadi program prioritas Presiden Prabowo Subianto. 

Selain memberikan bantuan benih padi, Saan bersama Komisi IV DPR dari Fraksi NasDem juga meresmikan program Rumah Pangan Rakyat untuk memperkuat ketersediaan dan kedaulatan pangan di Kota Sukabumi.
 



"Kami meresmikan program Rumah Pangan Rakyat ya. Rumah Pangan Rakyat ini dalam rangka mendukung program prioritas dari pemerintah di bawah pak Prabowo terkait dengan swasembada," ujar Saan, dalam program Headline News Metro TV, Kamis, 27 November 2025.

Menurut Saan, program Rumah Pangan Rakyat akan menjadi sebuah model gerakan untuk menopang sasembada pangan dalam rangka mencapai ketahanan pangan di masa depan.

Dalam mendukung bantuan yang disalurkan dari Komisi IV DPR dari Fraksi NasDem, Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki telah menyiapkan 300 hektare lahan untuk mendukung produktivitas petani di daerahnya.





Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Gervin Nathaniel Purba)