Ditangkap KPK, Bupati Pati Sudewo Diperiksa di Polres Kudus

Bupati Pati Sudewo (tengah). Foto: Dok. Pemkab Pati.

Ditangkap KPK, Bupati Pati Sudewo Diperiksa di Polres Kudus

Candra Yuri Nuralam • 19 January 2026 18:26

Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Bupati Pati Sudewo melalui operasi tangkap tangan (OTT). Sudewo kini tengah menjalani pemeriksaan.

“Yang bersangkutan (Sudewo) sedang dilakukan pemeriksaan secara intensif oleh tim (KPK) di Polres Kudus,” kata juru bicara KPK Budi Prasetyo melalui keterangan tertulis, Senin, 19 Januari 2026.
 


Budi menjelaskan, ada juga sejumlah perangkat daerah yang ditangkap KPK dalam OTT ini. Mereka semua juga sedang diperiksa penyidik.


Ilustrasi penyidik KPK. Foto: Medcom.id.

KPK memiliki aturan main 1x24 jam dalam OTT. Status hukum pihak terkait diumumkan melalui konferensi pers.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
(Fachri Audhia Hafiez)