Presiden AS Donald Trump bersama Gubernur Fed Jerome Powell. Foto: Xinhua/Yin Bogu.
Trump Tuduh The Fed Tidak Optimistis soal Penurunan Suku Bunga
Husen Miftahudin • 15 January 2026 07:52
New York: Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump menuduh bank sentral AS, Federal Reserve, tidak bersikap optimis dalam menurunkan suku bunga. Trump melontarkan tuduhan itu dalam pidatonya di Detroit Economic Club di Detroit, menurut laporan media lokal.
Dalam sebuah wawancara dengan CBS Evening News pada Selasa malam, seperti dikutip dari Xinhua, Kamis, 15 Januari 2026, Trump menjelaskan alasannya. "Tidak tahu kenapa (tidak optimistis), apa karena Ketua Fed Jerome Powell korup atau tidak kompeten," tutur dia.
Di sisi lain, Trump juga membantah turut campur tangan soal penyelidikan Departemen Kehakiman terhadap Powell sebagai pembalasan politik karena Powell telah menolak tekanan berulang Trump untuk menurunkan suku bunga. "Saya tidak bisa mengendalikan seperti apa kelihatannya," ucap Trump.
| Baca juga: Tokoh Ekonomi AS 'Pasang Badan' untuk Ketua The Fed Jerome Powell, Ada Apa? |

(Gedung The Fed. Foto: Xinhua/Ting Shen)
Kebijakan suku bunga Fed 'ditekan' Trump
Pada Minggu malam, The Fed mengkonfirmasi jaksa federal sedang menyelidiki Powell terkait proyek miliaran dolar bank sentral untuk merenovasi kantor pusatnya.
Powell menjelaskan, ancaman tuntutan pidana menjadi konsekuensi dari kebijakan Federal Reserve yang menetapkan suku bunga.
"Itu berdasarkan penilaian terbaik kami tentang apa yang akan bermanfaat bagi masyarakat, alih-alih mengikuti preferensi Presiden," kata Powell dalam pernyataan publik.