Dapur MBG di Kudus Sajikan Kuliner Nusantara

Tampilan menu Soto Kudus untuk MBG. Dokumentasi/ Istimewa

Dapur MBG di Kudus Sajikan Kuliner Nusantara

Rhobi Shani • 6 November 2025 13:33

Kudus: Dapur Makan Bergizi Gratis (MBG) atau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kudus, Jawa Tengah, akan menyajikan kuliner nusantara pada menu makan bergizi. Menu yang akan diberikan kepada para siswa yakni Soto Kudus dan Tahu Telur khas Kudus.  

SPPG yang akan menyajikan menu kuliner nusantara, yakni SPPG Polres Kudus yang berlokasi di Desa Rendeng, Kecamatan Kudus. Kepala SPPG Polres Kudus, M. Rafi’ Projo Al Jito, mengatakan menu Soto Kudus akan diberikan kepada para siswa mulai pekan depan. 

"Rencananya minggu depan menunya bakal Soto Kudus," kata Rafi di Kudus, Kamis, 6 November 2025. 

Dalam menu Soto Kudus terdapat berbagai item seperti sayur kecambah dan seledri, daging kerbau, hingga perkedel telur. Kemudian ada pendamping berupa buah. 
 


Rafi' menyebut pihaknya sudah memperhitungkan kandungan gizi dalam Soto Kudus yang akan disajikan kepada para siswa mulai dari jenjang PAUD hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). Dalam seporsi Soto Kudus, ada total protein 27-28 gram serta energi sebanyak 698 kilokalori. 

"Kandungan gizi sudah dihitung ahli gizi kita. Itu kandungan banyak di antaranya daging dengan protein lumayan," jelas Rafi'. 

Rafi' menuturkan menu Soto Kudus dirasa cocok diberikan kepada sekitar 2.595 siswa penerima manfaat karena memiliki rasa yang enak. Selain itu, kandungan gizi pun sudah terpenuhi. 

"Semua jenjang sekolah bisa diberi karena rasa Soto Kudus cocok dengan anak," ungkap Rafi'. 

Dirinya menuturkan, pemberian menu kuliner nusantara dalam MBG akan dilakukan selama dua minggu sekali. Rencananya, setelah pemberian Soto Kudus akan dilanjut dengan Tahu Telur khas Kudus. 

"Ini dilakukan untuk mengenalkan makanan khas daerah masing-masing makanya dibuat program kuliner nusantara di MBG," ujar Rafi'.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Silvana Febiari)