Ignasius Jonan Diharapkan Gabung Timnas AMIN

Mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan - - Foto: dok MI

Ignasius Jonan Diharapkan Gabung Timnas AMIN

Fachri Audhia Hafiez • 5 December 2023 20:09

Jakarta: Mantan Direktur PT Kereta Api Indonesia (KAI) Ignasius Jonan diharapkan bergabung dengan Tim Pemenangan Nasional (Timnas) Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN). Jonan merupakan sosok yang ingin diajak Anies untuk menggarap proyek kereta api di Kalimantan Selatan (Kalsel).

"Kalau beliau mau terlibat di timnas, wah dengan senang hati sekali kita menyambut," kata jubir Timnas AMIN Billy David di Sekretariat Timnas AMIN, Jalan Diponegoro 10, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 5 Desember 2023.

Billy mengatakan rekam jejak Jonan tak perlu diragukan karena bisa membenahi persoalan kereta api. Pemikiran Jonan soal kereta api juga dinilai sejalan dengan langkah AMIN yang ingin memajukan transportasi umum.

"Apalagi beliau (Jonan) punya gagasan-gagasan soal kereta api atau transportasi secara umum. Malah lebih baik ya," ucap Billy.
 

Baca Juga: Anies Mau Gandeng Ignasius Jonan Garap Proyek Kereta Api di Kalsel

Anies Baswedan berencana membangun kereta di Kalsel. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mau menggandeng Ignasius Jonan.

"Kalau kita nanti membangun rel kereta api, maka orang pertama yang akan kita libatkan adalah Pak Jonan," kata Anies di acara 'Desak Anies episode 5 Banjarmasin', di Banjarmasin, Kalimantan Selatan dikutip dari YouTube Anies Baswedan, Selasa, 5 Desember 2023.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow  akun
Google News Metrotvnews.com
Viral!, 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(Achmad Zulfikar Fazli)