Ketua nonaktif KPK Firli Bahuri/Medcom.id/Candra
Candra Yuri Nuralam • 14 December 2023 15:09
                        Jakarta: Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata menyebut instansinya tidak menyetop semua fasilitas untuk rekan kerjanya Firli Bahuri. Salah satu yang masih bisa didapatkan yakni bantuan permintaan dokumen.
"Kami akan memfasilitasi kalau terkait dengan permintaan dokumen-dokumen," kata Alex di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis, 14 Desember 2023.
Alex tidak memerinci bantuan dokumen yang masih diberikan KPK ke Firli. Tapi, instansinya dipastikan tidak bakal memberikan bantuan hukum karena dinilai tidak etis.
"Kalau perkara yang menyangkut korupsi itu ya tentu tidak etis juga sebagai lembaga penegak pemberantasan korupsi membela tersangka korupsi," ucap Alex.
Dokumen yang diberikan cuma yang berkaitan dengan kepentingan Firli. Termasuk, kebutuhan untuk mengajukan praperadilan.
 
Baca:
   Dewas KPK Tunda Sidang Etik Firli Sampai 20 Desember |