- TANAMAN SORGUM PROGRAM JOKOWI MULAI DIPANEN DI LOMBOK TENGAH NTB
- WAPRES PASTIKAN INDONESIA SEGERA KIRIM BANTUAN KEMANUSIAAN GEMPA TURKI
- KBRI ANKARA AKAN EVAKUASI 104 WNI TERDAMPAK GEMPA TURKI DI LIMA LOKASI
- TPNPB-OPM MENGAKU BERTANGGUNG JAWAB ATAS PEMBAKARAN PESAWAT SUSI AIR DI NDUGA
- TPNPB-OPM MENGAKU SANDERA PILOT SUSI AIR KAPTEN PHILIPS ASAL SELANDIA BARU
- KEMENDAGRI DORONG PEMKOT SORONG GENJOT REALISASI APBD SEJAK AWAL TAHUN
- POLRI: PESAWAT SUSI AIR DI NDUGA DIBAKAR KKB PIMPINAN EGIANNUS KOGOYA
- POLRI PREDIKSI BERITA HOAKS DAN POLITIK IDENTITAS MENINGKAT JELANG PEMILU 2024
- PRESIDEN YAKIN PENURUNAN INDEKS PERSEPSI KORUPSI TIDAK PENGARUHI INVESTOR
- KAPOLRI: TIM GABUNGAN TERUS MENCARI PILOT DAN PENUMPANG SUSI AIR DI NDUGA PAPUA
Tag Result: pelantikan


Presiden Jokowi Resmi Lantik Agus Subiyanto Jadi Panglima TNI
Nasional • 17 days ago
Sufirman Rahman Dilantik Jadi Rektor UMI Makassar
Nasional • 23 days agoUniversitas Muslim Indonesia (UMI) Makassar resmi memiliki nahkoda baru. Dia adalah Profesor Sufirman Rahman yang dilantik sebagai rektor definitif. Profesor Sufirman Rahman dilantik berdasarkan surat keputusan masa amanah dari 2023 hingga 2026 menggantikan rektor sebelumnya Profesor Basri Modding.
Pelantikan ini digelar di Gedung Auditorium Al Jibra kampus Universitas Muslim Indonesia, Selasa 14 November 2023. Profesor Sufirman hadir bersama sang istri, Juwita Sufirman Rahman. Guru besar ini menggunakan jas tutup berwarna hitam, sementara sang istri menggunakan gaun berwarna coklat. Profesor Sufirman dilantik oleh Ketua Pengurus Yayasan Wakaf UMI, Prof Masrurah Mokhtar.
Setelah dilantik sebagai rektor yang ke-13, Profesor Sufirman Rahman akan fokus menjalankan enam program prioritas hingga 2026 mendatang, yakni mengembangkan keterampilan yang dibutuhkan industri sekarang, mengembangkan konten pembelajaran sesuai kebutuhan dunia usaha dan industri, melakukan reformasi konten dan pembelajaran pendidikan melalui peningkatan digitalisasi dengan mulai menerapkan filosofi kontemporer di semua pembelajaran pendidikan.
Ia juga akan mengupayakan terciptanya SDM yang baik agar terlibat dalam industri dan pasar global. Kemudian Sufirman juga akan melakukan reformasi pendidikan tinggi dengan memperhatikan tren bisnis terbaru serta menciptakan sistem riset yang dikolaborasikan dengan pemerintah dan industri.
Sebelumnya Sufirman Rahman berhasil memperoleh suara sebanyak 53 suara berdasarkan hasil voting para pimpinan dan pengurus Yayasan Wakaf UMI beberapa waktu lalu di Gedung Menara UMI. Ia unggul dibandingkan dua kandidat calon rektor lain yakni mantan Dekan FTI UMI Prof Zakir Sabara dan Dekan Fakultas Hukum UMI, Prof Laode Husein.
Prof Sufirman Rahman menyampaikan akan bertanggung jawab penuh atas amanah baru yang Ia embat dan dilandasi dengan nilai-nilai ajaran Islam bersumber dari Al-Qur'an dan sunah. Ia juga mengatakan dengan jabatan tersebut akan memberikan kinerja terbaik dedikasi dan optimisme.
Prof Sufirman juga sangat optimistis bisa menjalankan visi dan misi di UMI Makassar untuk melanjutkan program yang strategis dari pemimpin sebelumnya.

Letjen Agus Subiyanto Dilantik jadi KSAD
Nasional • 2 months ago
Presiden Jokowi Lantik Amran Sulaiman jadi Menteri Pertanian Lagi
Nasional • 2 months ago
Wakil KSAD Agus Subiyanto akan Dilantik Sebagai KSAD
Nasional • 2 months ago
Calon Dubes RI untuk Argentina Tiba di Istana, Sulaiman: Alhamdulillah Ini Amanah
Nasional • 2 months ago
Pagi Ini, Presiden Lantik Mentan hingga KSAD
Nasional • 2 months ago
Gubernur Kalteng Lantik 10 Penjabat Kepala Daerah
Peristiwa • 2 months agoJakarta: Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H Sugianto Sabran melantik 10 penjabat kepala daerah pada Senin, 25 September 2023. Mereka yang dilantik menggantikan pejabat sebelumnya yang masa tugasnya telah selesai per 24 September 2023.
10 penjabat kepala daerah itu terdiri dari sembilan penjabat bupati dan satu wali kota. Para penjabat yang dilantik diminta untuk memegang teguh aman dan kepercayaan dalam memimpin.
"Jangan sampai amanat ini dilanggar. Sekarang pak Presiden (Jokowi) lagi gencar-gencaranya untuk masalah korupsi," ujar Sugianto, Selasa, 26 September 2023.
Dia juga berpesan agar jangan sampai ada penjabat yang terkena operasi tangkap tangan (OTT) oleh KPK. Sugianto ingin setiap penjabat membantu memerangi korupsi.
"Harus ada tekad dan integritas," ucapnya.
Berikut nama-nama penjabat yang dilantik.
1. Pj Bupati Sukamara, Kaspinor
2. Pj Bupati Lamandau, Lilis Suriani
3. Pj Bupati Seruyan, Djainuddin Noor
4. Pj Bupati Katingan, Syaiful
5. Pj Bupati Murung Raya, Hermon
6. Pj Bupati Barito Timur, Indra Gunawan
7. Pj Bupati Barito Utara, Muhlis
8. Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi
9. Pj Bupati Pulang Pisau, Nunu Andriani
10. Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu

MotoGP Jadi Ujian Pertama Gita Ariadi Usai Dilantik Jadi Pj Gubernur NTB
Nasional • 3 months agoGita Ariadi resmi dilantik menjadi Penjabat (Pj) Gubernur Nusa Tenggara Barat, pada Selasa 19 September 2023. Gita dilantik sebagai Pj Gubernur NTB menggantikan tugas Zulkieflimansyah yang telah lima tahun memimpin NTB.
Usai pelantikan, Gita menyebut dalam jangka pendek ini Ia akan fokus untuk memastikan pemilihan umum yang berkualitas bisa terselenggara di Nusa Tenggara Barat.
"Momentum besar yang akan Kita hadapi ialah bagaimana penyelenggaraan pesta demokrasi baik pemilu, pilpres, pilkada, berkualitas," ungkap Gita Ariadi usai dilantik di Gedung Sasana Bhakti Praja Jakarta.
Selain bertugas untuk memastikan Pemilu 2024 bisa berjalan lancar di Nusa Tenggara Barat, Pj Gubernur NTB Gita Ariadi juga dihadapkan dengan ujian berat yakni memastikan penyelenggaraan MotoGP 2023 Mandalika pada pertengahan Oktober mendatang bisa berjalan dengan lancar.
Gita mengaku siap dan meminta dukungan masyarakat untuk menyukseskan MotoGP 2023 pada bulan depan. "Mari dukungan bersama MotoGP sukses terselenggara di pertengahan Oktober yang akan datang," ungkap Gita.
Gita Ariadi dilantik menjadi Pj Gubernur NTB berdasarkan keputusan presiden No.74/P/2023 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur. Gita akan menduduki posisi sebagai Pj Gubernur NTB dengan masa paling lama satu tahun sejak pelantikan.

Pemprov Jabar Usulkan 18 Nama Calon Penjabat Kepala Daerah
Nasional • 4 months ago
Ridwan Kamil Lantik Tri Adhianto Sebagai Wali Kota Bekasi Definitif
Nasional • 4 months ago
DPD NasDem Sukoharjo Kritisi Kebijakan Pemkab saat Lantik Camat Kartasura
Nasional • 4 months agoPelantikan Camat Kartasura menuai polemik, hal itu terjadi karena dianggap menyalahi aturan undang-undang. Protes dari kalangan masyarakat disuarakan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Sukoharjo.
DPD Partai NasDem Sukoharjo menyuarakan protes masyarakat terhadap kebijakan Bupati Sukorhati, yang dianggap menyalahi aturan saat melantik Camat di Kecamatan Kartasura, Jawa Tengah.
DPD Partai NasDem akan mendesak DPRD Kabupaten Sukoharjo untuk mengkaji ulang keputusan tersebut. Mereka berharap, aspirasi masyarakat akan didengar dan dipertimbangkan.

Wapres Lantik 1.627 Pamong Praja Muda IPDN
Nasional • 4 months agoWakil Presiden Ma'ruf Amin melantik 1.627 pamong praja muda Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) angkatan 30 tahun 2023 pada Kamis, 27 juli 2023. Upacara pelantikan ini digelar secara hibrida dengan wapres, rektor IPDN dan sejumlah perwakilan pamong praja muda hadir di Istana Wakil Presiden, sedangkan sebagian besar pamong praja muda lainnya mengikuti upacara dari Kampus IPDN Jatinangor.
Dengan menyematkan penghargaan Kartika Astha Brata kepada lima lulusan terbaik purna praja IPDN, Wapres menyampaikan apresiasi kepada IPDN serta abdi negara muda yang akan mengemban tugas penentu nasib bangsa. Lebih lanjut Wapres mengingatkan perihal tantangan birokrasi yang tidak ringan, sehingga lulusan IPDN dituntut produktif dalam melaksanakan terobosan nyata dan kreatif sesuai konteks kedaerahan.
Selepas dilantik, ribuan pamong praja muda ini akan bertugas ke daerah di seluruh Indonesia
untuk berkontribusi dalam pemerintahan.
Di tengah suasana haru dan bangga, pamong praja muda asal Papua, Dominggus Walianggen turut
menceritakan kesannya menjalani pendidikan di IPDN yang telah mengembangkan pribadinya. Dominggus bertekad untuk kembali dan membangun kesejahteraan daerahnya di Kabupaten Yalimo Papua sebagai ASN sesuai dengan amanat Wapres.
Hal serupa juga disampaikan pamong praja muda lainnya, Rahmad Firdansyah yang mengaku
melalui pengajaran, pelatihan dan pengasuhan IPDN banyak mendapatkan ilmu seputar pemerintahan yang menjadi bekal dalam mengabdi nantinya.
Upacara ditutup dengan selebrasi pamong praja muda di tengah lapangan Kampus IPDN Jatinangor. Orang tua dan keluarga yang bangga pun menghampiri putra-putrinya.

Jokowi Minta Perwira Remaja TNI dan Polri Kuasai Teknologi
Nasional • 5 months agoPresiden Joko Widodo kembali melantik perwira TNI dan Polri dalam upacara Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri 2023, di Halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (26/7/2023). Presiden melantik 833 perwira TNI dan Polri yang merupakan lulusan 2023 dari Akademi Militer, Akademi Angkatan Laut, Akademi Angkatan Udara dan Akademi Kepolisian.
Dalam pidato dan arahannya, Presiden Joko Widodo meminta agar taruna taruni yang telah dilantik menjadi perwira dari TNI dan Polri bisa menjadi pemimpin yang teladan dan cakap memahami masa depan, memahami strategi pertahanan masa depan, menghadapi tantangan masa depan hingga menguasai teknologi masa depan.
"Amati terus perkembangan teknologi, siapkan diri terhadap ancaman yang juga menggunakan teknologi. kita harus mampu menjalankan tugas dengan baik." ungkap Jokowi saat menyampaikan amanat selaku menjadi inspekstur Upacara Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri 2023.
Presiden juga meminta kepada para perwira muda TNI dan Polri menjadi pemimpin yang berkarakter serta menjadi sumber inspirasi dan teladan bagi masyarakat.
"Para perwira muda TNI dan Polri yang saya banggakan, siapkan diri anda sebagai teladan masyarakat, menjaga integritas, menjunjung tinggi etika dan nilai-nilai keprajuritan selalu di depan membantu masyarakat luas." pesan Jokowi.

Presiden Jokowi Lantik 833 Perwira Remaja TNI dan Polri di Istana Negara
Nasional • 5 months agoPresiden Joko Widodo (Jokowi) melantik dan mengambil sumpah 833 perwira remaja (capaja) Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri). Pelantikan dilakukan pada upacara Prasetya Perwira (Praspa) TNI-Polri Tahun 2023, di Halaman Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (26/7/2023).
Pelantikan para perwira dari Akademi TNI itu didasarkan pada Surat Keputusan Presiden Nomor 52/TNI Tahun 2023. Sementara itu, para perwira yang berasal dari Akademi Kepolisian dilantik berdasarkan Surat Keputusan Presiden Nomor 53/Polri Tahun 2023. Para Perwira Remaja TNI-Polri Tahun 2023 berjumlah 833 orang yang terdiri dari TNI Angkatan Darat (AD) 357 orang, TNI Angkatan Laut (AL) 94 orang, TNI Angkatan Udara (AU) 114 orang, serta Polri sejumlah 268 orang.
Pada pelantikan tersebut mereka mengucapkan sumpah perwira. "Bahwa saya akan memenuhi kewajiban perwira dengan sebaik-baiknya terhadap bangsa Indonesia dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945," ujar Presiden mendiktekan sumpah perwira TNI dan Polri.
Dalam acara tersebut, Sekretaris Militer Presiden Laksamuda TNI Hersan turut membacakan peraih Adhi Makayasa (lulusan terbaik) dari masing-masing akademi, yakni Letnan Dua Sawung Setiawan (dari Akmil), Letnan Dua Pelaut Hermawan Burhanudin Tri Putro, (dari AAL), Letnan Dua Penerbang Muhammad Galuh Safari Rahma (dari AAU) dan Inspektur Polisi Dua Irfan Urane Azis (dari Akpol).
Turut mendampingi Presiden di antaranya Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Panglima TNI Jenderal Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Ketua MPR Bambang Soesatyo, serta Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.

Menkominfo dan Wakil Menteri Akan Dilantik Jokowi Besok
Nasional • 5 months ago
Gubernur Kalteng Lantik 2 Penjabat Bupati
Nasional • 7 months agoGubernur Kalimantan Tengah melantik Penjabat Bupati Barito Selatan dan Penjabat Bupati Kotawaringin Barat. Pelantikan dan pengucapan sumpah jabatan dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Rabu, (25/5/2023).
Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran melantik Penjabat Bupati Barito Selatan Deddy Winarwan dan Penjabat Bupati Kotawaringin Barat Budi Santosa. Pelantikan berlangsung lancar dan khidmat, meski sempat tertunda dua hari karena adanya dinamika penolakan dari masyarakat atas keputusan Menteri dalam Negeri.
Gubernur Kalteng memberikan apresiasi kepada Penjabat Bupati Kotawaringin Barat dan Penjabat Bupati Barito Selatan sebelumnya Lisda Arriyana dan Anang Dirjo, atas dedikasi dan tanggung jawab terhadap tugas yang sudah diamanahkan dalam melakukan percepatan pembangunan di Provinsi Kalimantan Tengah.
Sugianto Sabran juga menyampaikan, agar penjabat bupati dapat maksimal dalam mendukung program-program strategis provinsi, sehingga mampu meningkatkan kesejahteraan kepada masyarakat di Kalimantan Tengah.

Pengurus PSMTI Kalbar Periode 2020-2024 Resmi Dilantik
Nasional • 7 months agoPengurus Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kalimantan Barat resmi dilantik, Selasa (9/11/2023). Para pengurus akan menjalani masa bakti periode 2020-2024.
Ketua panitia, Thomas Effendy menyampaikan bahwa pelantikan pengurus PSMTI Provinsi Kalbar periode 2020-2024 seharusnya dilakukan pada 2020. Namun, terpaksa diundur hingga 2023 akibat pandemi covid-19.
Sementara itu, Ketua PSMTI Kalbar, Yo Nguan Cua mengatakan tertundanya pelantikan pengurus tidak menghalangi rekan-rekan pengurus di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota dalam melaksanakan tugas dan menggelar kegiatan-kegiatan sosial untuk masyarakat.
Mereka telah melakukan sejumlah kegiatan sosial, seperti menyalurkan sekitar 35 ton beras untuk korban bencana banjir di Kabupaten Sintang beberapa waktu lalu.

Komjen Nana Sudjana Resmi Dilantik sebagai Inspektur Utama DPR
Nasional • 8 months ago
Presiden Jokowi Lantik Ario Bimo Nandito Sebagai Menpora
Nasional • 8 months agoPresiden Joko Widodo melantik Ario Bimo Nandito sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) baru Kabinet Indonesia Maju sisa masa jabatan 2019-2024 di Istana Negara Senin (3/4/2023).
Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 26/P/2023 tentang pengakatan Menpora Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan denhan selurus-lurusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab," ujar Jokowi yang diucap ulang oleh Dito.
Selain Menpora, Presiden juga melantik Kepala BNPT yang baru yakni Rycko Amelza Dahniel.
Pengangkatan Rycko sebagai Kepala BNPT didasarkan pada Keputusan Presiden RI No51/TPA/2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme.
“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya, dengan penuh rasa tanggung jawab,” ujar Rycko.
Diketahui, pelantikan Sunarto menjadi Wakil Ketua MA dihadiri secara terbatas oleh sejumlah jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju, seperti Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, dan lainnya.

Ketua dan Wakil Ketua MK Terpilih Dilantik Hari Ini
Nasional • 9 months agoMahkamah Konstitusi akan melantik ketua dan wakil ketua Mahkamah Konstitusi (MK) terpilih periode 2023-2028, Anwar Usman dan Saldi Isra, Senin (20/3/2023). Pengucapan sumpah ketua MK akan digelar di Ruang Sidang Pleno Lantai 2 Gedung Mahkamah Konstitusi.
Pelantikan ketua dan wakil ketua Mahkamah Konstitusi periode 2023 - 2028 akan dilaksanakan bersamaan dengan pembacaan putusan majelis kehormatan MK mengenai dugaan pengubahan frasa putusan dalam pemberhentian Hakim Konstitusi, Aswanto.
Anwar Usman dan Saldi Isra akan ditetapkan sebagai pimpinan MK setelah keduanya terpilih pada proses pemungutan suara. Hasil ini berdasarkan hasil voting dalam rapat pleno hakim pemilihan ketua dan wakil ketua mahkamah konstitusi, Rabu (15/3/2023).

Jenderal TNI Aktif Jadi Pj Bupati Seram, Mahfud MD: Aturannya Tidak Boleh
• 2 years agoKementerian Dalam Negeri (Kemendag) tetap menunjuk Kepala Bin Daerah Sulawesi Tengah untuk menjadi Pejabat Bupati Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku menggantikan Bupati Yus Akerina yang masa jabatannya telah berakhir pada Minggu (22/5/2022). Pemerintah tetap menunjuk anggota TNI aktif menjadi pejabat Kepala Daerah adalah Brigjen TNI Andi Chandra As'aduddin sebagai Kepala Bin Daerah Sulawesi Tengah yang dilantik menjadi Bupati Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku.
Pelantikan ini menuai pelanggaran, namun tak hanya melanggar undang-undang keputusan itu dinilai telah mengabaikan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) untuk diketahui ketentuan prajurit aktif dilarang menduduki jabatan sipil yang diatur dalam pasal 47 Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI. Pasal itu menyatakan TNI hanya dapat menduduki jabatan sipil setelah mengundurkan diri atau pensiun dari dinas aktif ke prajuritan.
Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan ( Menko Polhukam) Mahfud MD pun ikut menegaskan bahwa TNI aktif tidak boleh menjadi pejabat kepala daerah.
'' Belum tahu saya, nanti saya cek, aturannya tak boleh,'' ungkap Menko Polhukam Mahfud MD.
Pengisian kepala daerah belakangan kian memantik polemik karena Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dianggap tak mematuhi keputusan keputusan MK untuk membuat keputusan teknis dalam pengisian jabatan, alhasil Kemendagri dianggap merasa bebas untuk melantik siapa saja.

DPR Belum Tetapkan Jadwal Fit & Proper Test Jend. Andika Perkasa Sebagai Calon Panglima TNI
• 2 years agoUsai diusulkan Presiden Jokowi sebagai calon tunggal Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa akan menjalani fit & proper test oleh Komisi I DPR. Jadwal pasti sesi tersebut belum ditetapkan, tapi menurut Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad masalah tersebut paling cepat akan dibahas pada 5 November 2021.

Presiden Lantik Ketua MA & Hakim Konstitusi Periode 2020-2025
• 4 years agoPresiden Joko Widodo melantik Ketua Mahkamah Agung serta Hakim Konstitusi periode 2020-2025 di Istana Negara, Jakarta pada Kamis (30/04/2020) pagi. Presiden Jokowi serta seluruh peserta pelantikan mengenakan masker dan menjaga jarak.

Bamsoet Beri Undangan Pelantikan ke Kediaman KH Ma'ruf Amin
• 4 years agoPimpinan MPR sudah mulai tiba di kediaman Wakil Presiden terpilih KH Ma'ruf Amin. Para pimpinan MPR akan menyampaikan undangan pelantikan dan melaporkan sejumlah hasil rakor pengamanan pelantikan sore tadi.

9 Pimpinan MPR Kunjungi Kediaman KH Ma'ruf Amin
• 4 years agoKesembilan pimpinan MPR malam ini (15/10) mengunjungi kediaman wakil Presiden terpilih KH Ma'ruf Amin. Ketua MPR Bambang Soesatyo mengatakan maksud kedatangannya untuk memberi undangan pelantikan pada 20 Oktober mendatang.

Bamsoet: Situasi Jelang Pelantikan Kondusif dan Aman
• 4 years agoKetua MPR RI bersama unsur pimpinan DPR dan DPD menggelar rapat koordinasi pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih. Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan situasi jelang pelantikan kondusif dan aman, tetapi perlu adanya tindakan antisipasi.

Safari Politik Jelang Jokowi Dilantik (4)
• 4 years agoPelantikan Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019-2024 tinggal menghitung hari. Parpol Oposisi kian mendekati Jokowi demi mendapatkan kursi Menteri. Tak Hanya Ketua Umum Partai Demokrat SBY, Jokowi juga adakan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto serta Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.
Lalu, Benarkah Gerindra masuk koalisi Jokowi-Kh Ma'ruf Amin dan kadernya masuk di jajaran kabinet dan diterima oleh parpol koalisi?

Safari Politik Jelang Jokowi Dilantik (3)
• 4 years agoPelantikan Presiden dan Wakil Presiden Periode 2019-2024 tinggal menghitung hari. Parpol Oposisi kian mendekati Jokowi demi mendapatkan kursi Menteri. Tak Hanya Ketua Umum Partai Demokrat SBY, Jokowi juga adakan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto serta Ketum PAN Zulkifli Hasan hari ini.
Lalu, Benarkah Gerindra masuk koalisi Jokowi-Kh Ma'ruf Amin dan kadernya masuk di jajaran kabinet dan diterima oleh parpol koalisi?