NEWSTICKER

Tag Result: tambang ilegal

Warga Palembang Keluhkan Truk Tambang Batu Bara Ilegal

Warga Palembang Keluhkan Truk Tambang Batu Bara Ilegal

Nasional • 1 day ago

Warga keluhkan truk tambang batu bara ilegal. Ratusan truk tersebut melintas di Lintas Tengah Muara Enim, Palembang, Sumatra Selatan setiap hari.

Warga kesal dengan adanya ratusan truk batu bara ilegal yang setiap hatinya melintas di jalan Lintas Tengah Muara Enim. Warga yang melintas di jalan tersebut khawatir akan rawannya kecelakaan dan keal karena sering terjadi kemacetan panjang. 

Warga meminta Bupati Muara Enim segera menutup pertambangan batu bara ilegal tersebut. 

Tambang Pasir Ilegal Di Batam Digerebek, 5 Pelaku Ditangkap

Tambang Pasir Ilegal Di Batam Digerebek, 5 Pelaku Ditangkap

Nasional • 3 months ago

Satreskrim Polresta Barelang menggrebek tambang pasir ilegal yang meresahkan warga di kawasan Batu Besar, Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Kepulauan Riau. Lima orang ditetapkan sebagai tersangka termasuk pemilik lahan tambang ilegal.

Pihak kepoilisian yang melakukan penggerebekan meminta sejumlah pekerja tambang untuk berkumpul dan berhenti melakukan penambangan. Para pekerja pun mengaku kaget dengan kedatangan pihak polisi.

Terdapat tiga titik penambangan pasir dengan galian mencapi kedalaman 30 meter di lokasi tersebut. Satu kolam tambang, pemilik mampu meraup keuntungan puluhan juta rupiah per bulannya. Dampak dari tambang pasir ilegal ini juga menyebabkan tanah disekitar tambang menjadi retak dan rawan longsor.

Adapun barang bukti yang disita yakni dua unit mobil dumptruk, dua unit mesin dompleng, dua unit pompa keong, satu unit mesin air dan alat prasarana yang digunakan tersangka dalam melakukan aktivitas pertambangan.

Bareskrim Sebut 80% Aktivitas Tambang di Jateng Ilegal

Bareskrim Sebut 80% Aktivitas Tambang di Jateng Ilegal

• 5 months ago

Penambangan tanpa izin (PETI) marak terjadi di Jawa Tengah. Sebanyak 902 pemilik izin usaha pertambangan, 80% penambang di Jawa Tengah tidak memiliki izin operasional.

Bareskrim Polri mengungkapkan mayoritas aktivitas pertambangan di Jawa Tengah diduga ilegal. Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Pol Pipit Rismanto menyebut, sekitar 70%-80% aktivitas pertambangan di Jawa Tengah ini diduga ilegal, sementara tambang legal diperkirakan hanya sekitar 20%-30%.

Sementara itu, Ditreskrimsus Polda Jateng mengklaim sudah menangani sebanyak 29 kasus tambang ilegal selama kurun waktu Januari hingga awal Desember 2022.

Kasus tambang liar yang ditangani tersebut, di antaranya di wilayah Magelang, Karanganyar, Boyolali, Klaten, Grobogan, Pati dan Batang. Dari 25 kasus tersebut, penyidik telah menetapkan sebanyak 27 tersangka. Rata-rata, para tersangka merupakan orang yang menjadi penanggung jawab aktivitas tambang ilegal tersebut.

Polisi Gelar Olah TKP Longsor Tambang Emas Ilegal di Bengkayang

Polisi Gelar Olah TKP Longsor Tambang Emas Ilegal di Bengkayang

• 8 months ago

Tim identifikasi Kepolisian Resor Bengkayang, Kalimantan Barat melakukan olah TKP serta mendirikan tenda posko pengaduan masyarakat. Tenda ini diberikan bagi warga yang kehilangan keluarga di area lokasi belasan pekerja peti, yang diduga tertimbun longsor.

Sementara itu, Kapolres Bengkayang, AKBP Bayu Suseno mengatakan hingga hari keempat pencarian, ada empat korban yang ditemukan meninggal dunia. 

Pencarian Penambang Tertimbun Longsor Dilanjutkan Polres Sambas

Pencarian Penambang Tertimbun Longsor Dilanjutkan Polres Sambas

• 8 months ago

Pencarian korban tertimbun longsor di tabang emas ilegal di Kalimantan Barat terus dilakukan. Proses evakuasi yang sebelumnya dilakukan oleh Polres Bengkayang akan dilanjutkan oleh Polres Sambas. 

"Polres Bengkayang kemarin sudah melakukan evakuasi selama tiga hari, direncanakan hari ini Polres Sambas yang akan meneruskan," jelas Kapolres Bengkayang AKBP Bayu Suseno, Senin (19/9/2022). 

Bayu juga menjelaskan bahwa TKP longsor masih belum jelas lokasinya apakah masuk Kabupaten Bengkayang atau Kabupaten Sambas. Sementara pemerintah kabupaten yang memiliki kewenangan tapas batas belum memberikan kepastian. Namun jika merujuk pada aplikasi peta, lokasi tambang emas ilegal tersebut berada di Desa Buduk Sempadang, Kecamatan Selakau Timur, Kabupaten Sambas.

Saat ini pihak kepolisian telah berhasil mengidentifikasi empat dari tujuh jasad korban longsor. Keempatnya adalah Piko, warga Desa Sejaruk Param, Kecamatan Lembang Bawang. Kemudian Tumin dari Desa Selakau Tua, Kecamatan Selakau Timur. Oot dari Desa Pakucing Kecamatan Monterado serta Anak Juli dari Desa Batu Nabo, Kecamatan Monterado. 

Sebelumnya, 20 pekerja tambang emas ilegal dilaporkan tertimbun tanah longsor. Kini petugas gabungan dan masyarakat setempat masih terus melakukan pencarian terhadap 13 korban lainnya. 

Tambang Milik Tiongkok Membuat Masyarakat Adat di Peru Terusir

Tambang Milik Tiongkok Membuat Masyarakat Adat di Peru Terusir

• 1 year ago

Masyarakat adat dan pekerja tambang di Lima, Peru terlibat bentrok dengan Polisi saat melakukan aksi protes. Mereka memprotes pemerintah yang mengusir masyarakat adat dari tanah leluhur karena akan dijadikan tambang. Sejak pengelolaan tambang di Peru dikuasai Tiongkok, masyarakat adat di lokasi pertambangan terusir.

Siapa Urus Lubang Tambang? (3)

Siapa Urus Lubang Tambang? (3)

• 1 year ago

Tanah Indonesia yang begitu kaya akan mineral menjadikan posisi tawar cukup tinggi di dunia kalau Indonesia mau, begitu juga halnya dengan sumber daya timah. Bahkan Indonesia berada di posisi kedua produsen timah terbesar di dunia setelah China dan itu ada di Bangka Belitung. 

Jejak penambangan timah di Bangka Belitung bisa terlihat dengan kasat mata dari atas pesawat. Lubang-lubang bekas tambang menganga lebar di mana-mana. Menurut data Kementerian Lingkungan Hidup luas tambang di sana mencapai 155,58 ribu hektare.




 

Siapa Urus Lubang Tambang? (2)

Siapa Urus Lubang Tambang? (2)

• 1 year ago

Tanah Indonesia yang begitu kaya akan mineral menjadikan posisi tawar cukup tinggi di dunia kalau Indonesia mau, begitu juga halnya dengan sumber daya timah. Bahkan Indonesia berada di posisi kedua produsen timah terbesar di dunia setelah China dan itu ada di Bangka Belitung. 

Jejak penambangan timah di Bangka Belitung bisa terlihat dengan kasat mata dari atas pesawat. Lubang-lubang bekas tambang menganga lebar di mana-mana. Menurut data Kementerian Lingkungan Hidup luas tambang di sana mencapai 155,58 ribu hektare.




 

Siapa Urus Lubang Tambang? (1)

Siapa Urus Lubang Tambang? (1)

• 1 year ago

Tanah Indonesia yang begitu kaya akan mineral menjadikan posisi tawar cukup tinggi di dunia kalau Indonesia mau, begitu juga halnya dengan sumber daya timah. Bahkan Indonesia berada di posisi kedua produsen timah terbesar di dunia setelah China dan itu ada di Bangka Belitung. 

Jejak penambangan timah di Bangka Belitung bisa terlihat dengan kasat mata dari atas pesawat. Lubang-lubang bekas tambang menganga lebar di mana-mana. Menurut data Kementerian Lingkungan Hidup luas tambang di sana mencapai 155,58 ribu hektare.

Warga 3 Desa di Halmahera Selatan Demo Tolak Perusahaan Tambang

Warga 3 Desa di Halmahera Selatan Demo Tolak Perusahaan Tambang

• 1 year ago

Warga dari tiga desa di Kabupaten Halmahera Selatan, Maluku Utara melakukan aksi unjuk rasa menolak kehadiran perusahaan tambang. Sempat terjadi kericuhan dalam aksi tersebut saat warga yang menolak dan mendukung perusahaan tambang bertemu.

Program Bimbingan Pekerja Tambang Perempuan

Program Bimbingan Pekerja Tambang Perempuan

• 2 years ago

Industri pertambangan sudah lama menjadi salah satu sektor andalan di Afrika Selatan. Namun kaum perempuan masih menjadi minoritas di sektor ini. Kini sebuah kelompok nirlaba mencoba mengubah itu melalui program bimbingan untuk membantu perempuan memasuki lapangan kerja pertambangan.

KLHK Bersama Warga Tutup Galian Tambang Emas Ilegal di Hutan Adat Kasepuhan

KLHK Bersama Warga Tutup Galian Tambang Emas Ilegal di Hutan Adat Kasepuhan

• 2 years ago

Dirjen Penegakan Hukum KLHK bersama unsur terkait melakukan penutupan galian tambang emas ilegal di hutan adat Kasepuhan, Cibarani, Lebak, Banten. Kegiatan ini dilakukan karena merusak ekosistem hutan adat.

Sejumlah Anggota DPRD Langkat Hentikan Tambang Tanah Timbun Ilegal

Sejumlah Anggota DPRD Langkat Hentikan Tambang Tanah Timbun Ilegal

• 2 years ago

Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Langkat, Sumatera Utara menghentikan paksa aktivitas tambang tanah timbun ilegal. Tiga unit alat berat yang sedang bekerja dipaksa untuk berhenti dan truk pengangkut tambang juga diusir dari lokasi.

10 Pekerja Tambang Terjebak Dalam Lubang

10 Pekerja Tambang Terjebak Dalam Lubang

• 2 years ago

Sebanyak sepuluh pekerja tambang terjebak di dalam lubang bekas tambang batu bara yang sudah tidak aktif di Tanah Lumbu, Kalsel. Sementara lima orang lainnya berhasil menyelamatkan diri dan tujuh diselamatkan petugas gabungan.

6 Penambang Emas Tertimbun Longsor

6 Penambang Emas Tertimbun Longsor

• 3 years ago

Enam orang penambang emas di Lebak, Banten tertimbun longsor saat menambang. Empat orang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sementara dua lainnya masih belum ditemukan.

Nelayan Babel Protes Pengerukan Pasir oleh Perusahaan Tanpa Izin

Nelayan Babel Protes Pengerukan Pasir oleh Perusahaan Tanpa Izin

• 3 years ago

Nelayan Kabupaten Bangka, Bangka Belitung melakukan protes pengerukan pasir oleh perusahaan yang belum memiliki izin. Penambangan pasir menjadi polemik masyarakat nelayan karena merusak lingkungan.

Kontroversi Tambang di Kawasan Karst Manggarai Timur

Kontroversi Tambang di Kawasan Karst Manggarai Timur

• 3 years ago

DPRD Manggarai Timur gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) soal penolakan masyarakat Manggarai Diaspora atas rencana penambangan batu gamping dan pembangunan pabrik semen di Desa Satar Punda, Kecamatan Lamba Leda. Pihak Manggarai Diaspora sendiri mengaku telah memetakan 6 indikasi karst aktif di lebih 150 titik di Utara Manggarai Timur. DPRD Manggarai Timur juga meminta Kementerian ESDM segera melakukan penelitian terkait kawasan karst di wilayah tersebut.

Tambang Emas Ilegal di Madina Sudah Beroperasi Sejak 2009

Tambang Emas Ilegal di Madina Sudah Beroperasi Sejak 2009

• 4 years ago

Aktivitas penambangan emas tradisional sudah dilakukan warga di Perbukitan Kecamatan Hutabargot, Mandailing Natal, sejak tahun 2009. Alasan ekonomi membuat warga nekat untuk membuka lubang tambang mencari bebatuan emas hingga kedalaman 200 meter.

Kemen ESDM Cek Kandungan Air Sungai yang Tercemar Merkuri

Kemen ESDM Cek Kandungan Air Sungai yang Tercemar Merkuri

• 4 years ago

Kementerian Energi Sumber Daya Mineral langsung memeriksa kandungan air sungai dan sumur warga yang tercemar merkuri di Kecamatan Huta Bargot, Mandailing Natal, Sumatera Utara. Hingga kini warga masih menunggu hasil pemeriksaan.

Bupati Madina Mengaku Sudah Berulang Kali Larang Tambang Ilegal

Bupati Madina Mengaku Sudah Berulang Kali Larang Tambang Ilegal

• 4 years ago

Bupati Mandailing Natal Dahlan Hasan Nasution mengaku sudah berulang kali memberikan imbauan terhadap aktivitas tambang emas ilegal di wilayahnya. Namun imbauan tersebut tidak pernah dihiraukan, sehingga dirinya mengeluarkan surat edaran untuk melarang pertambangan ilegal pada 18 November 2019. Larangan ini didasarkan pada lahirnya bayi dengan sejumlah kelainan akibat terpapar merkuri dari tambang ilegal.

Gubernur Sumut akan Tutup Tambang Emas Ilegal

Gubernur Sumut akan Tutup Tambang Emas Ilegal

• 4 years ago

Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi membentuk tim untuk turun ke lokasi tambang emas liar yang mencemari lingkungan di Mandailing Natal. Edy mengatakan akan bertanggung jawab penuh terkait kondisi di Madina dan akan menghentikan aktivitas tambang-tambang ilegal tersebut.

Bayi di Sumut Lahir Cacat Karena Terpapar Merkuri

Bayi di Sumut Lahir Cacat Karena Terpapar Merkuri

• 4 years ago

Tambang-tambang emas liar mencemari lingkungan di Mandailing Natal, Sumatera Utara. Sejumlah tambang liar atau tambang tradisional di Perbukitan Hutabargot menggunakan zat kimia merkuri yang berdampak buruk bagi lingkungan dan kesehatan masyarakat, seperti meningkatnya kasus bayi lahir tidak normal di sekitar lokasi tambang.

Texas di Batanghari (3)

Texas di Batanghari (3)

• 4 years ago

Diperkirakan lebih dari dua ribu sumur minyak beroperasi di Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari, Jambi. Keberadaannya berpusat di Desa Bungku dan Pompa Air. Sumur-sumur ini bisa menghasilkan sedikitnya tiga ribu barrel minyak mentah per hari. Bila dikonversi ke rupiah, nilai produksi minyak ilegal ini mencapai Rp2,5 miliar per hari, dan semuanya masih berlangsung hingga kini secara ilegal.

Texas di Batanghari (2)

Texas di Batanghari (2)

• 4 years ago

Diperkirakan lebih dari dua ribu sumur minyak beroperasi di Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari, Jambi. Keberadaannya berpusat di Desa Bungku dan Pompa Air. Sumur-sumur ini bisa menghasilkan sedikitnya tiga ribu barrel minyak mentah per hari. Bila dikonversi ke rupiah, nilai produksi minyak ilegal ini mencapai Rp2,5 miliar per hari, dan semuanya masih berlangsung hingga kini secara ilegal.

Texas di Batanghari (1)

Texas di Batanghari (1)

• 4 years ago

Diperkirakan lebih dari dua ribu sumur minyak beroperasi di Kecamatan Bajubang, Kabupaten Batanghari, Jambi. Keberadaannya berpusat di Desa Bungku dan Pompa Air. Sumur-sumur ini bisa menghasilkan sedikitnya tiga ribu barrel minyak mentah per hari. Bila dikonversi ke rupiah, nilai produksi minyak ilegal ini mencapai Rp2,5 miliar per hari, dan semuanya masih berlangsung hingga kini secara ilegal.

3 Penambang Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Diringkus Polisi

3 Penambang Minyak Ilegal di Musi Banyuasin Diringkus Polisi

• 4 years ago

Polisi menangkap tiga pelaku penambangan minyak ilegal yang mengakibatkan kebakaran di tempat penyulingan minyak di Musi Banyuasin, Sumatera Selatan. Lokasi penyulingan yang berdekatan dengan permukiman warga mengakibatkan warga resah atas insiden tersebut.

Tambang Emas Ilegal Sulut Ditutup

Tambang Emas Ilegal Sulut Ditutup

• 4 years ago

Polisi menutup tambangan emas tanpa izin di desa Bakan, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara. Hal ini dilakukan karena penambangan merusak lingkungan dan membahayakan masyarakat.